SuaraJogja.id - Mundurnya Gilang Widya Pramana sebagai Presiden Arema FC sangat disayangkan. Banyak yang tidak menyangka akan keputusan tersebut mengingat loyalitas dan integritasnya di klub kebanggaan masyarakat Malang sangatlah besar.
Juragan 99, sapaan akrabnya, memilih mundur dari jabatannya tak lepas dari adanya Tragedi Kanjuruhan yang telah menelan ratusan korban jiwa.
Kendati demikian, pengusaha kaya raya kelahiran Probolinggo itu diklaim masih memiliki kepedulian terhadap mantan klubnya meski saat ini dirinya berstatus bukan siapa-siapa lagi.
Hal itu dapat dilihat dari pernyataannya yang mengungkapkan bahwa semua fasilitas yang telah ia berikan tetap bisa digunakan oleh Arema FC.
Baca Juga: Semua Exco di PSSI Sepakat Mundur, Publik masih Dibuat Ragu
"Semua fasilitas yang sudah saya berikan untuk Arema tetap bisa digunakan, seperti bus yang sudah saya hibahkan kepada klub," ungkap Gilang Widya Pramana dilansir dari akun Instagram @zonabolaindo_ (2/11/2022).
Pernyataan Juragan 99 tak luput dari perhatian publik penggemar sepak bola tanah air dan para netizen Indonesia. Banyak yang mengapresiasi sikap yang ditunjukkan oleh Gilang.
"Respect, bahkan saat dirimu sudah mundur tapi masih tetap memikirkan Arema FC. Berat keputusannya karna datang ingin membangun klub ini, tapi jika tidak diputuskan segera, akan sulit sendiri. Semangat mas @juragan_99, mana tau mau duet sama Pak Gede di king Persiba," tulis akun Instagram @zonabolaindo_ .
"Kalo sama pak gede mungkin udah di tarik semua fasilitasnya kek Persija dulu... Ini orang masih baik hati samoe di hibahkan," ungkap salah seorang netizen.
"jurangan sdh maksimal sbgai seorang leader diarema ...tpi supporternya mw nya menang mulu ...demen anarkis...aulit club mw maju," kata netizen yang lain.
Baca Juga: Warganet Masih Berharap Gilang Widya Pramana Kembali ke Arema FC
"Aremania ada penyesalan kah dirimu,,g bersyukur punya presiden club' yg kaya dan totalitas,,tapi d rusak dengan arogansimu," tanya netizen lainnya.
"Sepakbola Indonesia itu tentang Kebanggaan, dia bangga di Arema karena orang Malang," ujar netizen satunya.
"Dari pada juragan urusn club pulau Jawa mending beli club Pulau Sumatera Papua gak makan hati," ujar netizen lain.
"Yang punya saham 75 % ngapain aja zon @zonabolaindo_ ups. Kalau gak uang @juragan_99 yg keluar memperbaiki ruang konperensi pers arema, sampek kiamat pun dunia ni, gak di percantik sama yg punya saham 75%, ups," sindir netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Ini Deretan Fasilitas yang Didapat Ivan Sugianto di Rutan, Digosipkan Hidup Enak di Dalam Tahanan
-
Mau Bus BUSSID Makin Keren? Coba Mod Mata Gerak Ini
-
Cara Shandy Purnamasari Pamer Maternity Shoot Dicap Tak Etis: Sebaiknya Jadi Koleksi Pribadi Aja
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony