SuaraJogja.id - Sebagai seorang muslim yang bertakwa, alangkah baiknya sebelum memulai semuanya diawali dengan sebuah doa. Salah satunya saat doa sebelum berangkat kerja agar selalu diberkahi.
Saat pergi bekerja, tentunya kita ingin mendapatkan rezeki yang halal, dan dilancarkan saat dalam bekerja.
Dalam bekerja, selain berusaha dengan keras dan pantang menyerah, penting juga untuk melibatkan Allah SWT dalam setiap urusan atau pekerjaan kita dengan cara beribadah dan berdoa. Lantas, bagaimana bunyi bacaan doa sebelum berangkat kerja?
Membaca doa berangkat kerja adalah penting agar pekerjaan yang kita kerjakan dimudahkan dan memperoleh bantuan Allah SWT. Maka dari itu, pastikan untuk selalu berdoa untuk mendapat keberkahan atas pekerjaan kita kapanpun dan dimanapun.
Baca Juga: Doa saat Bayi Baru Lahir agar Tumbuh Sehat dan Bertakwa
Berikut bacaan doa sebelum berangkat kerja agar selalu mendapatkan keberkahan.
Doa sebelum berangkat kerja
Bacaan doa ini dibaca sebanyak tiga kali agar kita semua mendapatkan rezeki yang melimpah dan berkah dari Allah SWT.
Bacaan latin: “Allahummarzuqnii rizqan halaalan thayyibaa, wasta’milnii thayyibaa. Allahummaj’al ausa’a rizqika ‘alayya ‘inda kibari sinnii wanqithaa’i ‘umrii. Allahummakfinii bihalaalika ‘an haraamika. wa aghninii bifadhlika ‘amman siwaaka. Allahumma in nii as-aluka rizqan waasi’an naafi’an. Allahumma innii as-alukan na’iimaan muqiiman, alladzii laa yahuulu wa laa yazuulu.” (baca 3 kali)
Artinya: Ya Allah, berilah padaku rezki yang halal dan baik, serta pakaikanlah padaku segala perbuatan yang baik. Ya Tuhanku, jadikanlah oleh-Mu rezekiku itu paling luas ketika tuaku dan ketika lemahku. Ya Allah, cukupkanlah bagiku segala rezki-Mu yang halal daripada yang haram dan kayakanlah aku dengan karunia-Mu dari yang lainnya. Ya Allah, aku mohonkan pada-Mu rezki yang luas dan berguna. Ya Allah, aku mohonkan pada-Mu nikmat yang kekal yang tidak putus-putus dan tidak akan hilang.
Baca Juga: Bacaan Doa setelah Salat Lengkap dengan Dzikir dan Artinya
Doa saat memulai bekerja
Bacaan latin: "Allahumma innii asaluka min khairi hadzal amali wa khairi maa fiihi, wa’audzubika min syarri haadzal amali wasyarri maa fiihi innaka ‘alaakulli syaiin qadiir”
Artinya: Ya Allah, aku memohon padaMu kebaikan pekerjaan ini dan segala kebaikan yang ada di dalamnya, dan aku berlindung padaMu daripada keburukan pekerjaan ini dan segala keburukan yang ada di dalamnya. Sesungguhnya di atas segala sesuatu itu Engkaulah yang maha berkuasa menentukannya.
Itulah tadi kumpulan doa sebelum berangkat kerja agar diberikan rezeki yang berlimpah dan senantiasa diberkahi oleh Allah SWT.
Berita Terkait
-
11 Cara Membuka Aura Rezeki yang Tertutup Menurut Islam: Dijamin Hati Lebih Tenang
-
7 Tanaman Fengshui Pembawa Energi Positif, Rumah Tenang Rezeki Lancar
-
Cek e-Walletmu Sekarang, Ada Saldo DANA Kaget Gratis yang Masuk
-
Rezeki Sore Saldo DANA Kaget Asli Rp 500 Ribu 11 April 2025, Klik Link Jangan Sampai Kehabisan
-
Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan