SuaraJogja.id - Baru-baru ini, Kiky Saputri kembali berkolaborasi dengan Najwa Shihab untuk membuat keseruan bersama. Dalam kesempatan tersebut, komedian asal Garut itu mengungkapkan ketika dirinya harus menghadapi kenyataan pahit, akan tetapi di sisi lain dirinya harus secara profesional menghibur orang karena tuntutan pekerjaan.
Menurut ceritanya, kala itu dirinya tengah kehilangan uang 2,5 miliar karena aktivitas trading. Namun, di saat yang sama pula, ia harus me-roasting sosok Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di acara Lapor Pak. Dengan segenap kekuatannya, ia pun tetap melakukan tugasnya itu.
“Kan Syutingnya dari siang ke sore, di malem itu Kiky tahu duit Kiky loss 2,5 M. Dan itu Kiky nangis terus, nggak bisa tidur, tapi harus masuk ke dalam ruang introgasi dalam keadaan fokus, hafal materi, dan harus penonton ketawa,” ujar Kiky Saputri, dikutip dari unggahan Instagram @Insta_Julid, Senin (21/11/2022).
Ia mengakui hal itu adalah momen tersulit bagi profesinya. Sebab, menurutnya, sekalut dan sehancur apa pun dirinya, penonton akan tetap melihat profesionalitasnya di atas panggung pada saat menghibur.
Baca Juga: Dikenal Berani Roasting Para Pejabat, Kiky Saputri Ungkap Sosok Bekingannya
“Ya akhirnya, sekuat mungkin menggeser beban itu keluar dulu dan masukin jiwa Kiky yang roaster. Keluar dari ruang inrtogasi itu ya nangis lagi, inget lagi. Tapi ya, nggak ada yang tahu kan, bentuk profesionalisme,” ungkapnya.
Namun, baginya, hal itu adalah bentuk cintanya terhadap dunia komedi. Sebab, banyak orang yang mengatakan bahwa Kiky Saputri kadang kehilangan dirinya ketika sedang me-roasting.
“Jadi tuh, diri jadi penuh materi, fokus, harus benar-benar fokus banget, gitu. Tapi orang kalau lihat ya, ‘Kiky nih kalau udah roasting pejabat tuh, kaya aura mukanya langsung beda, kayak nggak pecicilan gitu, padahal orang nggak tahu aku habis nangis,” tuturnya.
Kontributor suarajogja: Dinna Lailiyah
Baca Juga: Pengakuan Kiky Saputri Bungkam Hujatan Fans Leslar dengan Uang
Berita Terkait
-
Terinspirasi Shandy Purnamasari, Kiky Saputri Bakal Polisikan Orang yang Sumpahi Mati Anaknya
-
7 Artis Kena Body Shaming Saat Hamil, Siti Badriah Dibilang Kudisan
-
Ramai Aksi Tolak RUU TNI, Publik Tagih Janji Kiky Saputri yang Ngaku Berjuang dari Dalam
-
Presiden Prabowo Roasting Menterinya Buntut Harga Saham Anjlok: Saya Lihat Beberapa Orang Stres
-
Ari Wibowo Pernah Dicampakkan Mantan Pacar Gegara Pindah Agama, Kiky Saputri Curiga Lulu Tobing
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik
-
BMKG Minta Warga Yogyakarta Waspadai Cuaca Ekstrem Selama Tiga Hari ke Depan
-
Berencana Balik Lebaran Lewat Tol Tamanmartani, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya