Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Selasa, 22 November 2022 | 16:34 WIB
Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate menyapa para penggemar saat berjalan melewati trofi Euro seteah skuatnya kalah dari Italia di final UEFA EURO 2020 di Stadion Wembley, London, 11 Juli 2021. JOHN SIBLEY / POOL / AFP

SuaraJogja.id - Inggris berhasil mengamankan tiga poin pertamanya di Piala Dunia 2022 Qatar setelah pada pertandingan perdana mereka taklukkan Iran dengan skor telak 6-2 (21/11/2022).

Namun Keberhasilan skuat The Three Lions sedikit membuat Gareth Southgate sedikit khawatir setelah Harry Kane dan Maguire terpaksa ditarik keluar dan hawatir mengalami cedera.

Kendati demikian pelatih Inggris tersebut mengingatkan kepada anak asuhnya agar lebih hati-hati lagi dalam setiap pertandingan agar mereka tak angkat kaki lebih awal di Piala Dunia 2022.

Inggris memulai pertandingan Grup B mereka di Qatar dengan cara yang menakjubkan saat mereka dengan mudah menaklukkan Iran. The Three Lions memimpin 3-0 di babak pertama sebelum akhirnya kembali menambah 3 gol setelah turun minum.

Baca Juga: Media Israel Jadi Bulan-bulanan di Piala Dunia Qatar 2022, Suporter: Israel Tidak Ada!

Adapun dua gol tim Inggris dicetak oleh Bukayo Saka dan empat gol lainnya oleh Jude Bellingham, Raheem Sterling, Marcus Rashford dan Jack Grealish. dengan Mehdi Taremi mencetak dua gol untuk Iran.

Southgate tidak senang dengan cara timnya kebobolan dua gol dari Iran dan mengakui jika Inggris harus meningkatkan permainan mereka di pertandingan berikutnya melawan Amerika Serikat pada hari Jumat (25/11/2022).

"Kami sangat senang memulai turnamen dengan cara ini dan sangat senang dengan permainan menyerang. Kami tahu bahwa Iran sulit untuk ditembus, jadi ini merupakan pujian bagi pergerakan para pemain kami, kualitas umpan dan penyelesaian akhir kami." ungkap pelatih Inggris dilansir dari skysports (22/11/2022).

"Di akhir pertandingan, kebobolan dua gol dengan cara yang kami lakukan bukanlah hal yang kami inginkan. Kami harus lebih baik dari hari ini melawan Amerika Serikat karena mereka akan menghadapi kami dengan kekuatan penuh," tegasnya.

Terlepas dari cara bermain dengan penguasaan bola yang cukup bagus Timnas Inggris, Gareth Southgate juga memperhatikan kondisi dua pemainnya yang terpaksa ditarik keluar karena mengerang kesakitan.

Baca Juga: Media Israel Diacuhkan Beberapa Warga Qatar dan Arab Saudi Saat Meliput Piala Dunia 2022

"Dia (Maguire) merasa sakit dan dia telah memberikan kode tepat sebelum gol (ke gawang Inggris) dia merasa tidak ada gunanya melanjutkan. Selain itu, saya belum melihat apa-apa," ungkap Gareth Southgate.

"Saya pikir Harry (Kane) baik-baik saja. Itu terlihat tekel yang buruk tetapi dia melanjutkan permainan dan kami menariknya keluar karena dia merasa ada saatnya kita bisa melakukan itu," pungkasnya.

Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia

Load More