SuaraJogja.id - Pelatih Timnas Indonesia menyoroti performa anak asuhnya saat menjalani pemusatan latihan di Bali sebagai persiapan menjalani turnamen Piala AFF Mitsubishi Electric Cup 2022.
Shin Tae-yong mengakui jika fisik anak asuhnya mulai mengalami peningkatan pasca dihentikannya kompetisi akibat Tragedi Kanjuruhan yang menelan ratusan korban jiwa.
"Memang dengan Liga 1 berhenti fisik semua anjlok. Karena itu latihan sekarang (polanya) pagi latihan di gym, sore latihan lari. Jadi sedikit demi sedikit (kondisi pemain) semakin membaik," ucap Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI (6/12/2022).
Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengungkapkan jika selama satu minggu di pemusatan latihan dirinya menggembleng skuat Garuda dengan tensi latihan yang sangat tinggi. Namun ia menyebutkan jika Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan menikmati.
"Memang latihan seminggu ini intensitasnya sangat tinggi dan program latihan timnas juga berjalan lancar. Para pemain mengikuti latihan dengan baik walaupun intensitasnya tinggi," kata Shin Tae-yong.
Pernyataan Shin Tae-yong tersebut lantas mencuri perhatian kalangan penggemar sepak bola tanah air dan para netizen Indonesia. Tak sedikit dari mereka yang bersyukur mengetahui perkembangan fisik skuat Garuda pasca dihentikannya kompetisi.
"Alhamdulillah semoga konsisten," ungkap salah seorang netizen.
"Subhanallah Walhamdullilah Coach," imbuh netizen lainnya.
"semoga konsisten dan fisik pemain bisa sepenuhnya siap untk ngadepin piala AFF bulan ini," imbuh netizen yang lain.
"kasih yang terbaik coach, gembleng trs mereka. sikat aja yg males2an dan lembek. kita sllu dkung Garuda.." ujar netizen satunya.
Timnas Indonesia berada satu grup dengan Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunai Darussalam di Grup A Piala AFF Mitsubishi Electric Cup 2022.
Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Kamboja pada Jumat (23/12/2022) dan berstatus sebagai tuan rumah. Skuat Garuda akan memulai keberuntungan di edisi kali ini di hadapan penggemar setianya.
Skuat Garuda dapat dikatakan beruntung karena mendapat kesempatan untuk melakon laga kandang sebanyak dua kali selama babak penyisihan grup. Laga kandang kedua akan diselenggarakan pada Kamis (29/12/2022) menghadapi tim dengan status juara bertahan Thailand.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Kabar Tak Enak Ragnar Oratmangoen, Bakal Senasib dengan Nathan Tjoe-A-On?
-
Karma Wasit Ahmed Al Kaf Usai Rugikan Timnas Indonesia, Didepak FIFA
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Patrick Kluivert Jadi Saksi Ole Romeny Tak Bisa Dimaksimalkan Pelatih Oxford United
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan