SuaraJogja.id - Warga padukuhan Purwosari, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman dan sekitarnya membagikan 100 porsi makanan gratis, untuk para pengguna jalan.
Makanan itu merupakan produk pangan produksi usaha mikro kecil menengah (UMKM) milik warga Purwosari, lingkungan tempat tinggal Erina Gudono.
Perwakilan Panitia Bagi Makan Gratis, Nurul mengatakan, bagi-bagi makanan menjadi wujud masyarakat turut mangayubagya pernikahan Kaesang-Erina.
"Kami dari warga untuk bagi makanan warga di luar Purwosari, khususnya di jalan. Supaya sama-sama kita merasakan senang dan bahagia dengan prosesi pernikahan," tuturnya, Jumat (9/12/2022).
Baca Juga: Siaran Langsung Pernikahan Kaesang Pangarep di TV Dikritik, KPI Pasang Badan
Beberapa menu yang dibagikan antara lain nasi kotak, nasi kucing, mi ayam, bakso, soto, nasi penyetan.
"Ini inisiatif warga sendiri, karena kami turut senang atas adanya prosesi pernikahan ini," terangnya.
Dana yang digunakan untuk menyiapkan kudapan yang dibagi-bagikan itu, berasal dari swadaya UMKM. Persiapan sudah dimulai sejak Kamis (8/12/2022).
UMKM Purwosari yang mempersiapkan makanan untuk dibagikan, terdiri dari sedikitnya 10 UMKM.
Setelah membagikan makanan gratis, UMKM akan kembali menggelar bazaar pujasera gratis saat menonton bareng prosesi midodareni, di gedung pertemuan warga
Baca Juga: Langkahi 2 Kakaknya, Ini Beda Prosesi Siraman yang Dilakukan Erina Gudono
Seorang warga yang terlibat, Widodo mengatakan, warga yang membagikan makanan menggunakan beskap lurik beserta blangkon. Sedangkan perempuan, mengenakan batik, beberapa lainnya menggunakan kebaya.
"Iya, memang bajunya begini yang dipakai," kata dia.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
-
Silaturahmi Lebaran ke Rumah Jokowi, Adu Glamor Selvi Ananda Vs Erina Gudono dengan Tas Mewah
-
Biasa Ditutupi Stiker, Wajah Putri Kaesang-Erina Terungkap: Bocor Lewat Foto Keluarga Ini!
-
Kiky Saputri Posting Foto Wajah Anak Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
-
Dari Makan Babi ke Politik: 5 Kontroversi Kaesang Pangarep yang Jadi Bahan Bully Warganet
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan