SuaraJogja.id - Seorang perempuan warga Maguwoharjo, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, diketahui melakukan dugaan percobaan bunuh diri, dengan cara melompat dari atas jembatan aliran Kali Kuning, Jalan Lingkar Utara, Pugeran.
Korban diketahui berinisial MWA (30), melakukan aksinya pada Jumat (17/3/2023) sekitar pukul 09.30 WIB. Kabar mengenai dugaan bunuh diri MWA juga ramai tersiar di media sosial.
Kapolsek Depok Timur, Kompol Endar Isnianto mengatakan, saat melakukan bunuh diri, korban menggunakan baju lengan panjang warna hitam, celana jeans dan sepatu putih.
"Korban berusaha meloncat dari ketinggian kurang lebih 13 meter," kata dia, Jumat siang.
Baca Juga: Pemkab Sleman Benahi Jalur Evakuasi Merapi, Jalur Turgo Bakal Dicor
Peristiwa bermula saat kedua saksi yang diketahui bernama Enok Restu Rityanti dan Dwi Wahyuni berjalan dari arah timur ke barat. Saat sedang berjalan, pelaku mendahului kedua saksi.
“Saat sampai di tugu jembatan, pelaku hendak lompat sambil berpamitan dengan melambaikan tangan,” ungkapnya.
Saksi yang melihat hal itu, langsung berusaha menolong dengan cara memegang kerudung yang dikenakan oleh korban. Karena tidak kuat, korban kemudian terperosok sampai tengah yang terdapat pipa PDAM. Kemudian korban melompat ke bawah. Warga sekitar yang mengetahui hal itu berusaha menolong pelaku hingga akhirnya berhasil ditolong.
“Setelah berhasil ditolong warga, korban MWA kemudian dibawa ke Rumah Sakit JIH,” terangnya.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Berita Terkait
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Penampakan Kim Jong Un Awasi Langsung Uji Coba Drone Bunuh Diri Baru Berbasis AI
-
Gustavo Tocantins Beri Sinyal Positif, PSS Sleman Mampu Bertahan di Liga 1?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Gunungkidul Sepi Mudik? Penurunan sampai 20 Persen, Ini Penyebabnya
-
Kecelakaan KA Bathara Kresna Picu Tindakan Tegas, 7 Perlintasan Liar di Daop 6 Ditutup
-
Arus Balik Pintu Masuk Tol Jogja-Solo Fungsional di Tamanmartani Landai, Penutupan Tunggu Waktu
-
AS Naikan Tarif Impor, Kadin DIY: Lobi Trump Sekarang atau Industri Indonesia Hancur
-
Petani Jogja Dijamin Untung, Bulog Siap Serap Semua Gabah, Bahkan Setelah Target Tercapai