SuaraJogja.id - Seorang perempuan warga Maguwoharjo, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, diketahui melakukan dugaan percobaan bunuh diri, dengan cara melompat dari atas jembatan aliran Kali Kuning, Jalan Lingkar Utara, Pugeran.
Korban diketahui berinisial MWA (30), melakukan aksinya pada Jumat (17/3/2023) sekitar pukul 09.30 WIB. Kabar mengenai dugaan bunuh diri MWA juga ramai tersiar di media sosial.
Kapolsek Depok Timur, Kompol Endar Isnianto mengatakan, saat melakukan bunuh diri, korban menggunakan baju lengan panjang warna hitam, celana jeans dan sepatu putih.
"Korban berusaha meloncat dari ketinggian kurang lebih 13 meter," kata dia, Jumat siang.
Baca Juga: Pemkab Sleman Benahi Jalur Evakuasi Merapi, Jalur Turgo Bakal Dicor
Peristiwa bermula saat kedua saksi yang diketahui bernama Enok Restu Rityanti dan Dwi Wahyuni berjalan dari arah timur ke barat. Saat sedang berjalan, pelaku mendahului kedua saksi.
“Saat sampai di tugu jembatan, pelaku hendak lompat sambil berpamitan dengan melambaikan tangan,” ungkapnya.
Saksi yang melihat hal itu, langsung berusaha menolong dengan cara memegang kerudung yang dikenakan oleh korban. Karena tidak kuat, korban kemudian terperosok sampai tengah yang terdapat pipa PDAM. Kemudian korban melompat ke bawah. Warga sekitar yang mengetahui hal itu berusaha menolong pelaku hingga akhirnya berhasil ditolong.
“Setelah berhasil ditolong warga, korban MWA kemudian dibawa ke Rumah Sakit JIH,” terangnya.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Pertama Kali Nyoblos, Eks Anak Asuh Shin Tae-yong Punya Harapan Besar
-
Judi Online Tidak Bikin Kaya Raya, Utang dan Bunuh Diri Adalah Dampaknya
-
Review Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri, Sekuel yang Lebih Ngeri
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Oral Seks Berujung Pasal Berlapis! Begini Nasib Pengendara Xpander yang Tabrak Lari Penyandang Disabilitas hingga Tewas
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Pilkada di DIY Lancar, Tapi Sleman Diwarnai Bagi-Bagi Uang Saat Pencoblosan
-
Dapur Soto Ludes Terbakar di Bantul, Kerugian Rp50 Juta
-
7 Tahun Sukses, INNSiDE by Melia Yogyakarta Perkuat Jalinan dengan 50 Perusahaan
-
Hasil Quick Count: Endah-Joko Pimpin Pilkada Gunungkidul, Raih 40,83 Persen Suara
-
Harda-Danang Menang Quick Count Pilkada Sleman 2024, Tim Kawal Rekapitulasi Hingga Penetapan KPU