SuaraJogja.id - Hyatt Regency Yogyakarta menjadi salah satu hotel yang memberikan penawaran menarik untuk berbuka puasa di bulan suci Ramadan. Program buka puasa tersebut bertajuk "Pasar Ramadhan at Hyatt".
Mengusung tema pasar malam yang ceria dan semarak, hotel ini menyulap Merapi Garden dan The Residence menjadi tempat festival makanan dan bazaar UMKM di alam terbuka. Pemandangan Gunung Merapi, pepohonan, dan lapangan golf yang sejuk menjadi daya tarik untuk singgah berbuka puasa di sini.
Hyatt Regency Yogyakarta juga menyajikan 200 pilihan menu Nusantara dan Internasional yang variatif dan berganti setiap harinya. Mulai dari kambing guling, tengkleng, sei sapi NTT, konro bakar Makassar, Australian beef striploin, ikan bakar Jimbaran, chicken shawarma, nasi goreng kecombrang, roasted duck, hingga aneka takjil, dessert, dan masih banyak lagi.
Tak ketinggalan, "Angkringan at Hyatt" juga hadir dengan hidangan khasnya, seperti aneka sate, gorengan, rebusan dan wedangan. Sambil menikmati ragam sajian lezat, Anda akan dimanjakan dengan alunan musik akustik yang menambah kehangatan suasana.
Baca Juga: Terbaru untuk Pemirsa! Enam Sinetron Ini akan Segera Tayang Selama Ramadhan Tahun 2023
Berbeda dengan tahun sebelumnya, Pasar Ramadhan at Hyatt tahun ini semakin semarak dengan es dung-dung yang disajikan di gerobak otentik dan tradisional, serta 360 video booth yang kekinian.
Hyatt Regency Yogyakarta juga menggandeng UMKM lokal dan komunitas seni dalam bazar ramadhan. Para tamu bisa berbelanja aneka kerajinan kulit, pakaian eco-printing yang ramah lingkungan, tas anyaman, dan masih banyak lagi.
Menariknya lagi, tamu yang hadir juga bisa membawa pulang karikatur atau siluet wajah oleh Kirman, seniman terkenal asal Jogja yang telah membuat karya untuk banyak tokoh nasional, seperti Sri Sultan HB X, Gibran Rakabuming, sampai Presiden Joko Widodo.
Seluruh keseruan di Pasar Ramadhan at Hyatt ini bisa didapatkan dengan harga Rp248 ribu net per orang, dan diskon 50 persen berlaku untuk anak-anak dibawah 12 tahun. Berbagai aktivitas ngabuburit seru juga bisa dilakukan dengan biaya tambahan mulai dari Rp100.000 net/orang.
Bagi penyuka olahraga, kelas tennis, yoga, zumba, pound fit, dan golf tournament juga bisa dicoba. Bagi penyuka seni ada kelas melukis, fotografi dan merangkai bunga untuk mengisi waktu di sore hari sembari menunggu waktu berbuka puasa.
Baca Juga: Shin Tae Yong Konsultasi ke Ustaz Soal TC Timnas Indonesia, Apa Hubungannya?
Untuk info dan reservasi, cek laman www.hyjogja.com/ramadhan atau hubungi 0274 - 869 123 dan cek instagram @hyattregencyyogya.
Berita Terkait
-
Kejutan STY! Wonderkid MU Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Apa Kelebihannya?
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
Cerita Pilu Angelina Sondakh Rawat Ibunya yang Sakit Demensia, Ketakutan saat Lihat Matahari
-
Warisan 'Nama' Moerdiono Buat Iqbal Ramdhan, Sederhana tapi Punya Makna Besar
-
Mudah Dihafal! Bacaan Doa Buka Puasa 11 Muharram Latin & Artinya
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
Terkini
-
Hasil Quick Count: Endah-Joko Pimpin Pilkada Gunungkidul, Raih 40,83 Persen Suara
-
Harda-Danang Menang Quick Count Pilkada Sleman 2024, Tim Kawal Rekapitulasi Hingga Penetapan KPU
-
Heroe Poerwadi Kalah di Kandang Sendiri, TPS Kotabaru Pilih Hasto-Wawan
-
Akui Kekalahan di Pilkada Bantul, Paslon Untoro-Wahyudi Datangi Halim-Aris Ucapkan Selamat
-
Hasil Quick Count, Paslon Harda Kiswaya-Danang Maharsa Unggul 62 Persen di Pilkada Sleman