SuaraJogja.id - UGM kembali menggelar UGM Trail Rain 2023 pada 1 Oktober 2023 mendatang. Sebanyak 1.500 peserta akan diajak berlari di Lapangan Karang Pramuka, Kaliurang, Yogyakarta.
Yang menarik, UGM mempersilahkan para bakal calon presiden (bacapres) dan bakal calon wakil presiden (bacawapres) seperti Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan Airlangga Hartarto untuk hadir. Bahkan bila memungkinkan bisa ikut berlari bersama para peserta.
"Tidak dipungkiri pak ganjar, anies, cak imin bahkan airlangga adalah alumni ugm sehingga mereka bisa saja ikut ambil bagian dalam acara nanti," ujar Ketua Pelaksana UGM Trail Run 2023, Nugroho Dewa di Yogyakarta, dikutip Sabtu (2/9/2023).
Namun Nugroho berharap para bacapres dan bacawapres yang hadir nanti tidak hadir dalam kapasitasnya sebagai politisi. Apalagi kegiatan itu mengumpulkan massa yang cukup besar. Sebab UGM tidak ingin terlibat politik praktis dalam kegiatan-kegiatan Kagama.
Baca Juga: Siap Menaklukkan Ajang Lari? Ini 5 Tips Persiapan yang Perlu Kamu Ketahui
"Asal mereka [bacapres] datang sebagai alumni tidak apa-apa, kami tidak bisa melarang. Tapi kami harap tidak ada kaitannya dengan politik," tandasnya.
Dalam kegiatan bertajuk Run Edu Care, lanjut Nugroho, peserta tidak hanya berlari untuk kategori umum 5Km, 10 Km, 21 Km, dan kategori grup Kagama 10 Km. Mereka juga berkesempatan iktu kegiatan amal yang ditujukan untuk beasiswa mahasiswa UGM. Karenanya acara tersebut diharapkan tidak disusupi soal politik.
"Jadi ada kegiatan penggalangan dana beasiswa melalui UGM Trail Run, khususnya di kategori grup Kagama 10 km," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: 5 Tips Cegah Heatstroke Saat Lari Maraton di Cuaca Panas, Siap-Siap Bila Akan Segera Ikut Lomba
Berita Terkait
-
Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
-
Dikerubungi Anak SMA, Anies Diminta Tanda Tangan di Sepatu Bak Lionel Messi
-
Usai Kasus Predator Seks Guru Besar hingga Mahasiswi KKN Dihamili, Ini Dalih Kemen PPPA Gandeng UGM
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa