SuaraJogja.id - Kecelakaan tunggal kembali terjadi di wilayah Kabupaten Sleman. Kali ini kecelakaan melibatkan sebuah truk yang menabrak teras rumah warga.
Informasi ini disampaikan oleh Kanit Gakkum Polresta Sleman, Iptu Catur Bowo Laksono. Ia menuturkan bahwa kecelakaan tunggal ini melibatkan sebuah truk bernomor polisi K 9580 QP. Laka lantas tunggal itu terjadi pada Sabtu (9/9/2023) sekira pukul 02.30 WIB.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Koroulon - Manisrenggo, Padukuhan Sindumartani, Kapanewon Ngemplak, Kabupaten Sleman. Kejadian itu berawal saat pengemudi truk melaju dari arah barat ke timur.
"Lalu menjelang di TKP pengemudinya merasakan sangat mengantuk," terang Catur dikonfirmasi, Minggu (10/9/2023).
Baca Juga: Profil, Biodata dan Agama Rocky Gerung, Ditolak Massa Saat Isi Acara di Sleman
Supir yang kehilangan konsentrasi itu kemudian tak bisa menguasai laju mobilnya. Hingga kemudian merangsek ke halaman rumah seorang warga.
"Sehingga tidak bisa mengusai laju mobilnya kemudian membentur teras rumah warga yang berada di tepi jalan. Maka terjadilah laka lantas tunggal tersebut," imbuhnya.
Berdasarkan pemeriksaan, diketahui truk itu dikemudikan oleh Wiyono (38) warga Grobogan, Jawa Tengah. Mendapatkan informasi dari masyarakat, petugas langsung datang ke lokasi kejadian.
Polisi langsung melakukan olah TKP termasuk dengan mengamankan truk. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini baik supir maupun pemilik rumah.
"Kerugian hanya materi saja. Untuk truk mengalami kerusakan ringsek pada body depan," ucapnya.
Baca Juga: Diskusi Kebangsaan di Sleman Ricuh, Rocky Gerung dan Refly Harun Dilempar Botol
Sementara untuk teras rumah mengalami kerusakan pada tiang teras patah. Serta ada atap rusak dan tembok ambrol akibat tertabrak truk tersebut.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
17 Mod BUSSID Truck Kalimantan Terbaru 2025, Siap Libas Jalanan
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin