SuaraJogja.id - Pagelaran fashion show berkelas sukses memeriahkan acara malam bertajuk Wine & Dine di Chadis Rooftop Bar, Swiss-belboutique Yogyakarta, Rabu (27/9/2023).
Karya baju-baju rancangan fashion designer terkemuka seperti Sugeng Waskito, Touch of Ramadhani dengan tatanan perhiasan dari Agni by Ivan Bestari, Ariesthi_design by Tyas Santhi Fatmasari, Riska Nurulzein KLAMB LMAR, Fikky Ananda KLAMB LMAR, Wayu Officiel KLAMB x Rahmi, Andraealena KLAMB LMAR, dan Putri Ramadhany, turut ditampilkan menggandeng model-model papan atas dari Yogyakarta.
"Malam ini saya membawakan enam outfit ready to wear bertema Modest. Kali ini saya membawakan warna-warna yang simpel dan elegan. Modelnya pun simpel dan elegan dengan menonjolkan merah, warna yang berani," ungkap Sugeng Waskito, desainer Gee Batik.
Sang perancang busana juga mengatakan, "Ready to wear itu konsepnya memang siap langsung pakai, jadi memang yang simpel-simpel saja."
Makan malam terasa istimewa dengan hidangan spesial yang disiapkan Executive Chef. Di antaranya Salmon Coulibiac, Roasted Striploin, Risotto Alla Pascarota, Muttabaq, Croffle and Ice Cream, dan menu-menu favorit lain yang bervariasi, mulai dari hidangan pembuka hingga penutup.
Menariknya lagi, seorang pakar wine juga dihadirkan untuk berbagi ilmu mengenai kekhasan, citarasa dan sejarah wine itu sendiri. Acara pun dimeriahkan penampilan menarik dari pertunjukan band musik.
"Acara ini menjadi salah satu event yang ditunggu karena dikemas secara menarik dan berkelas. Kami hadirkan desainer terkemuka, model profesional, executive chef, wine expert, full band, lengkap sudah makanan dan minuman lezat, ditambah konsep hiburan yang spektakuler," ujar Yuniar Hidayat selaku Director of Sales & Marketing.
Swiss-belboutique Yogyakarta terletak di Jalan Sudirman No. 69 Yogyakarta, sementara Chadis Rooftop Bar berada di lantai 10 hotel ini.
Untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai promosi dan kerjasama bisnis, Anda dapat mengikuti akun Instagram @swissbelboutiquejogjakarta atau langsung menghubungi nomor telepon ke Tata 0812-2792-4111 dan kirim pesan WA di 0811-2836-336.
Berita Terkait
-
The Westin Surabaya Kolaborasi dengan COMO Shambhala Estate Hadirkan Beragam Menu Sehat Menggugah Selera
-
Jaga Kenyamanan Tamu, Swiss-Belboutique Yogyakarta Adakan Simulasi Penanganan Bencana Kebakaran
-
Dukung Seniman Lokal, The Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center Pajang Belasan Lukisan di Sky Bridge
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
'Jangan Main-main dengan Hukum!' Sultan HB X Geram Korupsi Seret Dua Mantan Pejabat di Sleman
-
Rektor UII Pasang Badan: Jamin Penangguhan Penahanan Aktivis Paul yang Ditangkap di Yogyakarta
-
Sisi Gelap Kota Pelajar: Imigrasi Jogja Bongkar Akal-akalan Bule, Investor Bodong Menjamur
-
Jejak Licik Investor Fiktif Yordania di Jogja Terbongkar, Berakhir di Meja Hijau
-
Waspada! BPBD Sleman Ingatkan Bahaya Cuaca Ekstrem di Oktober, Joglo Bisa Terangkat Angin