SuaraJogja.id - Ketum PSSI, Erick Thohir, menerangkan bahwa Liga 1 2023/2024 akan menggunakan VAR sebagai salah satu komponen yang membantu wasit dalam membuat keputusan akurat dalam pertandingan.
Meski begitu, potensi kecurangan, seperti pengaturan skor masih berpotensi terjadi. Namun Erick Thohir dengan tegas akan memberikan sanksi seumur hidup.
Saat ini PSSI sudah memberi pelatihan kepada sejumlah asisten pelatih dan operator VAR fase pertama. Nantinya di fase kedua, PSSI akan merekrut kembali tenaga operator tepatnya ketika Piala Dunia U-17.
"Insyaallah di Desember ada pelatihan fase ketiga, ini bisa kita dorong dan tuntas di Februari 2024 sehinga VAR benar terealisasi," ujar dia.
Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Indonesia Pastikan Gunakan VAR dan Goal Line Technology
Untuk penempatan VAR di Liga 1, Erick Thohir mengatakan akan dikelola oleh PT Liga Indonesia Baru ke depan.
"Dengan adanya ini [VAR] kita harap bisa menekan kesalahan individu untuk wasit. Tapi kalau ada permainan, pengaturan skor, atau sepak bola negatif, ya kita tangkap. Polisi punya komitmen penjarakan, saya punya komitmen hukum seumur hidup," ujar dia.
Di sisi lain, PSSI juga sudah berkoordinasi dengan Komdis dan PT Liga 1 untuk hukuman berat ke wasit jika terbukti melakukan kecurangan.
"Kita berharap sepak bola di Indonesia ini terus meningkat. Tak hanya industri olahraga saja, tapi prestasi ke depannya," ujar Erick.
Seperti diketahui, penggunaan VAR memang sudah tercetus beberapa musim lalu. Bahkan sejak Erick Thorhir menjabat Ketum PSSI, Liga 1 menjadi pilot projec untuk diterapkan aturan VAR.
Baca Juga: Laga Piala Asia 2023 Bakal Pakai VAR, Apa Itu?
Sayangnya hal itu tak kunjung terwujud lantaran berbagai alasan. Meski begitu, janji Erick Thohir dengan menerapkan VAR, setidaknya bisa menekan kesalahan wasit ketika mengambil keputusan.
Berita Terkait
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
-
3 Pemain PSBS Biak Gacor di Tengah Musim BRI Liga 1, Pindah Klub Tahun Depan?
-
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Target Tercapai, Setoran Dividen BUMN ke Negara Melesat Jadi Rp85,5 Triliun
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi