SuaraJogja.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan merombak para pemainnya menjelang duel seru menghadapi Brunei Darussalam di leg 2 putaran pertama kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (17/10/2023).
Perubahan strategi kecil Shin Tae-yong ini tentu berdampak pada beberapa pemainnya, termasuk Dimas Drajad. Peluang untuk tetap menjadi starter, bisa saja digeser.
Seperti diketahui Shin Tae-yong memiliki cara sendiri dalam menentukan permainan anak asuhnya di beberapa pertandingan. Termasuk di leg 1 menghadapi Brunei Darussalam kemarin, Shin Tae-yong dengan berani merotasi pemain yang bukan pada posisinya.
Namun hal itu tetap berbuah manis. Sandy Walsh yang biasa berposisi sebagai bek. Diminta mengawal lini tengah sebagai gelandang. Hasilnya memang tak begitu mengecewakan.
Pada pertandingan leg 2 di Stadion Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa malam WIB, Shin Tae-yong mengumumkan bakal merotasi pemain lagi. Tak dijelaskan pasti rotasi tersebut apakah memasukkan nama yang berbeda dari starting XI di pertandingan sebelumnya.
Jika iya, ujung tombak skuat Garuda, Dimas Drajad tentu bisa tergeser sementara sebagai starter. Ada nama Egy Maulana Vikri yang berpotensi langsung dimainkan di 11 skuat pertama.
Kendati begitu, Shin Tae-yong bisa saja tetap memainkan penyerang Persikabo 1973 tersebut, menyusul performanya yang meledak-ledak hingga menciptakan hattrick di leg 1.
Memang di atas kertas, Indonesia masih unggul dibanding Brunei Darussalam. Selama 12 kali pertemuan, delapan kali skuat Garuda mengemas hasil memuaskan. Sisanya, kalah dua kali dan imbang dua kali.
Pertemuan ke-13 kali ini memang ditargetkan untuk menang lagi. Indonesia memiliki komposisi pemain yang tak bisa diremehkan.
Nama seperti Rizky Ridho dan Elkan Baggott tentu menjadi penjaga lini belakang yang patut diperhatikan. Selain itu, Marc Klok dkk di lini tengah bisa dipercaya untuk membangun serangan yang nantinya diteruskan oleh Dimas Drajad hingga Dendy Sulistyawan.
Indonesia tentu bisa unggul di laga keduanya ini. Meski begitu, Skuat Tebuan tak akan membiarkan tim tamu untuk mempermalukannya di markas besar.
Dukungan dari suporter Brunei Darussalam cukup memberikan semangat bagi para pemain nanti. Setidaknya peluang untuk kalah telak di kandang bisa diminimalisasi sekecil mungkin.
Tag
Berita Terkait
-
Sulit Kalahkan Timnas Indonesia, Brunei Darussalam akan Berusaha Hibur Fans di Stadion Hassanal Bolkiah
-
Pelatih Brunei Darussalam Akui Sangat Sulit Kalahkan Timnas Indonesia Lebih dari 6 Gol
-
Shin Tae-yong Kemungkinan Pakai Ernando Ari dan Kasih Debut ke Arkhan Fikri di Leg 2 Brunei vs Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Detik-Detik Terakhir Paku Buwono XIII: Prosesi Serah Terima Jenazah Berlangsung Hening di Imogiri
-
Warga Mulai Padati Imogiri, Ingin Saksikan Prosesi Pemakaman PB XIII dari Dekat
-
Buntut Keracunan Siswa, Pemkab Bantul Panggil Seluruh SPPG Cegah Insiden Serupa
-
Cuaca Ekstrem Ancam DIY: Dua Kabupaten Tetapkan Status Siaga
-
Di Samping Sang Ayah: Posisi Makam Raja PB XIII Terungkap, Simbol Keabadian Dinasti Mataram?