SuaraJogja.id - Masih ingat dengan air terjun eksotis bernama Kedung Kandang di Gunungkidul yang dibongkar karena dipakai untuk proyek jalan tembus Gunungkidul-Sleman? Setelah sekian lama begini kondisinya saat ini.
Diketahui kompleks air terjun Kedung Kandang menjadi salah satu titik yang terkena proyek jalan tembus Gunungkidul-Sleman.
Dimulai sejak pertengahan Mei 2023 lalu, proyek jalan tembus Gunungkidul-Sleman kini sudah mulai tersambung. Terlihat di titik komplek air terjun Kedung Kandang dibangun sebuah jembatan besar.
Hal itu seperti terlihat dalam unggahan video channel YouTube KakaTV.
Dalam video itu terlihat bangunan jembatan besar yang lengkap dengan ukiran gunungan yang berdiri di atas kompleks air terjun Kedung Kandang yang dulu viral.
Jembatan yang menghubungkan wilayah Gunungkidul dan Sleman itu saat ini sudah bisa dilewati namun terbatas. Hal itu mengingat masih ada pengerjaan dan perbaikan di kawasan tersebut.
Menurut si pengunggah video bila kelak sudah jadi, jalan tembus Gunungkidul-Sleman tersebut bisa mempersingkat waktu perjalanan menuju Kota Wonosari tanpa perlu melewati Patuk.
"Ini nanti kalau sudah jadi, bisa mempersingkat waktu menuju Kota Wonosari tak perlu lagi lewat patuk," terangnya seperti dikutip Minggu (29/10/2023).
Jalan tembus Gunungkidul-Sleman ini merupakan mega proyek bernilai Rp99,2 miliar.
Baca Juga: Diduga Kesal Terkait Proses Pemilihan Pamong Kalurahan, Oknum Anggota TNI Pukul Lurah di Gunungkidul
Kepala Dinas Bina Marga, Pekerjaan Umum, Perumahan dan Energi Sumber Daya Mineral (DPUPESDM) DIY, Kwaryantini Ampeyanti Putri menyebut bahwa saat ini terdapat dua ruas yang dikerjakan terkait jalan tembus Gunungkidul-Sleman.
Ruas tersebut meliputi Bobung-Kepil serta Kepil-Kedung Kandang.
Ia menyebut untuk targetnya, pengerjaan proyek jalan tembus Gunungkidul-Sleman bisa kelar akhir tahun ini.
"Targetnya akhir tahun ini selesai," terangnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Buntut Keracunan Siswa, Pemkab Bantul Panggil Seluruh SPPG Cegah Insiden Serupa
-
Cuaca Ekstrem Ancam DIY: Dua Kabupaten Tetapkan Status Siaga
-
Di Samping Sang Ayah: Posisi Makam Raja PB XIII Terungkap, Simbol Keabadian Dinasti Mataram?
-
Jalur yang Dilewati Iring-iringan Jenazah PB XIII di Yogyakarta, Polda DIY Siapkan Pengamanan Ekstra
-
Tragedi Prambanan: Kereta Bangunkarta Tabrak Kendaraan, Palang Pintu Tak Berfungsi?