SuaraJogja.id - Pelatih PSS Sleman, Bertrand Crasson meminta anak asuhnya untuk memenangi pertandingan pertama putaran kedua Liga 1 2023/2024 mendatang. Bukan tanpa alasan, sejauh evaluasi yang dilakukan, pemain skuat Laskar Sembada belum berjuang sepenuhnya.
Bahkan saat menghadapi Bali United, di Stadion Maguwoharjo, Jumat (3/11/2023), para pemain diminta 'bermain keras'. Bukan berarti bermain keras secara harfiah yang dimaksud Bertrand Crasson, melainkan kemampuan duel para pemain PSS Sleman untuk bisa mendapatkan bola ketika permainan dikuasai lawan.
"Para pemain masih kurang keras ketika ada duel perebutan bola dengan mereka [Persib Bandung]. Itu yang menurut saya harus diubah," ujar Bertrand Crasson dikutip dari laman resmi klub, Kamis (2/11/2023).
Crasson menegaskan bahwa pemain tak boleh takut meski lawannya adalah tim besar. Meski PSS Sleman jauh dibanding dengan Serdadu Tridatu, tak ada yang tak mungkin untuk menjegal raksasa Bali di kandangnya sendiri.
"Evaluasi ini jadi pesan bagi semua pemain untuk bermain keras ketika berebut bola. Semua tahu melawan Bali United akan lebih keras dan harus dijalani," kata dia.
Target menang pun diharapkan dapat dicapai pada besok sore. Bukan tanpa alasan, skuat Laskar Sembada mengemas kemenangan di laga perdananya pada putaran pertama Liga 1.
"Kaminbermain di kandang. Kami harus bisa meraih kemenangan seperti pada laga tandang di putaran pertama," terang dia.
PSS harus menelan kekalahan telak ketika dijamu Persib Bandung di akhir putaran kedua Liga 1. Menghadapi Bali United di putaran kedua yang notabene tim besar seperti lawan sebelumnya menjadi tantangan bagi skuar Super Elang Jawa.
Hingga kini PSS belum memperbarui pemain anyarnya menjelang putaran kedua Liga 1 bergulir. Bahkan manajemen PSS Sleman meminjamkan dua pemainnya, Ifan Nanda dan Rezin Diop Wamu.
Baca Juga: Akui PSS Sleman Bukan Favorit, Bertrand Crasson: Ini Laga Sulit, Tapi Kami Siap Bikin Susah Persib
Di sisi lain, PSS Sleman harus mengakui kondisi timnya yang sampai saat ini belum mencatat kemenangan satu kali pun dari delapan laga terakhirnya. Tentu hal ini menjadi warning untuk pelatih dalam menatap putaran kedua Liga 1.
PSS Sleman masih bertengger di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Hingga saat ini skuat Laskar Sembada mengoleksi 19 poin dari 17 laga yang sudah dilakoni.
Sementara calon lawannya, Bali United nyaman duduk di peringkat ke-6 dengan koleksi 30 poin dari 17 laga yang dijalani.
Berita Terkait
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
-
3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
-
Liga 1 Kalah dari Kamboja, Erick Thohir Singgung 'Bersihkan Liga'
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI