SuaraJogja.id - Pembukaan lahan atau clearing area untuk proyek pembangunan Tol Jogja-Solo Seksi 2 Trihanggo-Junction Sleman terus dikerjakan. Targetnya sebelum Lebaran, pembebasan lahan sudah dilakukan hingga 70 persen.
"Iya [target 70 persen], kita clearing semua, clearing yang sudah dibayar itu. Mungkin ada 2-3 yang belum menerima Uang Ganti Rugi [UGR] mungkin diusahakan sampai lebaran ini," kata Humas PT. Adhi Karya pembangun Tol Jogja-Solo Seksi 2, Agung Murhandjanto, Senin (18/3/2024).
Disampaikan Agung, untuk pembukaan lahan sementara ini akan membentang dari wilayah Tirtoadi hingga Trihanggo. Belum mencakup area ring road yang hingga kini masih dipergunakan untuk lalu lintas kendaraan.
"Jadi dari Tirtoadi melewati Tlogoadi terus sama Trihanggo. Trihanggo di luar ring road ya," tuturnya.
Sejauh ini, pembukaan lahan untuk wilayah tersebut diperkirakan baru mencapai lima persen. Salah satu lokasi yang jadi sasaran pembukaan lahan tersebut yaitu berada di area sekitar Sungai Bedog, Trihanggo, Sleman.
"Nanti kan output-nya 70 persen sebelum libur lebaran untuk melakukan clearing," terangnya.
Sementara itu, kata Agung, tanah yang sudah dibebaskan sendiri sudah cukup banyak. Hanya memang untuk pembukaan lahan masih dilakukan secara bertahap.
Termasuk masih adanya beberapa bekas rumah yang belum diratakan. Walaupun memang sudah selesai dibebaskan secara lahannya.
"Sudah ada yang dibongkar, yang di Karang Bajang sama di Nglarang itu sudah dibongkar-bongkar tapi belum dirobohkan. Kita alatnya masih masuk yang ke pinggir sungai dulu. Ke yang lebih sulit medannya," kata dia.
Setidaknya ada dua eskavator yang dikerjakan untuk clearing di area Sungai Bedog. Tidak terkecuali meratakan bangunan tadi yang telah ditinggal pemiliknya.
Berita Terkait
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
Kapan Lebaran Haji 2025? Siap-siap Libur Panjang, Cek Jadwalnya di Sini
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta