SuaraJogja.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI getol memberikan dukungan terhadap sepak bola nasional.
Tak main-main, dukungan BRI salah satunya diwujudkan dengan menjadi sponsor utama kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Indonesia, Liga 1 selama tiga musim berturut-turut, yakni 2021-2022, 2022-2023 dan 2023-2024.
Salah satu alasan kuat BRI mendukung kompetisi Liga 1 adalah untuk memulihkan ekonomi pasca-pandemi Covid-19. Tidak hanya itu, BRI juga ingin membantu pemain sepak bola untuk bangkit, usai mengalami kesulitan saat pandemi Covid-19 akibat vakumnya kompetisi sepak bola di Tanah Air.
Selain mendukung Liga 1, BRI pun mengumumkan kerja sama dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) usai penandatanganan kesepakatan kemitraan. Langkah ini menandai langkah besar BRI dalam mendukung perkembangan sepak bola nasional, khususnya Tim Nasional Indonesia.
Baca Juga: Laba Rp15,98 Triliun, Dirut BRI: akan Lebih Fokus pada Tantangan Domestik Melalui Pemberdayaan UMKM
Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengatakan, kerja sama BRI dengan PSSI merupakan komitmen BRI dalam mendukung kemajuan prestasi dan industri sepak bola nasional.
“Keberadaan BRI menjadi Official Sponsor Tim Nasional Indonesia diharapkan dapat mendorong prestasi Timnas, baik di lingkup regional maupun internasional,” imbuhnya.
Melalui partnership bersama PSSI, kemudahan produk dan layanan BRI juga dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Indonesia, khususnya penggemar sepak bola.
Lantas, apa saja wujud dukungan BRI dan BRImo bagi dunia sepak bola di Tanah Air?
1. Sponsor Utama Liga 1
Baca Juga: Bayar PBB Praktis dari Rumah dengan Aplikasi BRImo
Guna mendukung sepak bola di Tanah Air, BRI menjadi sponsor Utama kompetisi Liga 1 sejak 2021/2022.
Direktur Utama (Dirut) BRI Sunarso mengatakan, kompetisi BRI Liga 1 diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian nasional.
“Dengan turut mengambil peran sebagai title sponsor, BRI menjadi bagian sejarah baru olahraga nasional sebagai kompetisi yang berjalan di tengah pandemi Covid-19,” kata Sunarso.
2. Bus untuk skuad Garuda
BRI memberikan dukungan kepada tim nasional (timnas) sepak bola Indonesia berupa satu unit bus. Unit bus diserahkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (18/6/2023).
Adapun bus tersebut akan digunakan oleh semua kelompok umur di timnas sepak bola Indonesia.
Pemberian bus tersebut tak lepas dari urgensi dan visi perseroan untuk membantu menciptakan timnas sepak bola yang berprestasi serta diperhitungkan di kancah dunia.
Kehadiran bus tersebut diharapkan dapat memperlancar mobilisasi skuad Garuda dalam beraktivitas.
3. Hidupkan geliat UMKM
Kompetisi BRI Liga 1 tidak hanya menyajikan pertandingan sepak bola yang apik, tetapi juga berperan dalam mendukung geliat pelaku usaha.
Salah satu aspek yang terkena dampak positif adalah UMKM. Booth merchandise Persija, Orange All Shop (OAS) yang ada di ring road Stadion Patriot, menjadi contoh nyata dari hal ini. Geliat UMKM ini terjadi berkat kehadiran penonton atau penggemar yang menyempatkan berbelanja.
Tidak hanya itu, pelaku UMKM bidang kuliner juga merasakan dampaknya. Peningkatan pendapatan mereka pun cukup signifikan kala Liga 1 digelar.
4. Saham bagi anggota Timnas U-20
Beragam dukungan BRI diberikan kepada talenta muda sepak bola. Hal ini diwujudkan perseroan melalui salah satu perusahaan anaknya, yakni BRI Danareksa Sekuritas (BRIDS) yang bekerja sama dengan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia menyelenggarakan program Sekolah Pasar Modal (SPM) untuk Timnas U-20.
Kolaborasi tersebut juga memberikan dukungan investasi kepada 34 peserta Timnas U-20 berupa saham BRI atau BBRI.
Dukungan tersebut bertujuan untuk meningkatkan sekaligus memastikan kesejahteraan mantan pemain timnas, serta mendukung persiapan jenjang karier para talenta muda Indonesia.
5. Buka peluang jasa foto
Kehadiran Liga 1 memberikan dampak luas terhadap berbagai sektor ekonomi, tak terkecuali menghidupkan kembali geliat bisnis jasa fotografi antarkampung (tarkam).
Hal itu dirasakan pencinta fotografi Yani Esa Basari. Ia mengaku, semenjak Liga 1, job memotret di pinggir lapangan semakin ramai. Terlebih, saat akhir pekan.
"Bahkan, saat weekday, yang sebelumnya banyak bolong," ujar Esa, Senin (28/2/2022).
6. Siapkan atlet bola sejak dini
Sebagai sponsor Utama, BRI turut mendukung PSSI dalam mengembangkan bakat-bakat muda sepak bola Tanah Air lewat program seleksi #BersamaGarudaMudaMendunia.
Program inisiasi PSSI tersebut bertujuan untuk mencari dan menyeleksi talenta-talenta terbaik dari seluruh pelosok negeri. Program ini berlangsung sejak Juli 2023.
Dirut BRI Sunarso mengungkapkan bahwa dukungan diberikan BRI dalam rangka pembentukkan generasi emas sepak bola Indonesia di masa depan.
"Kami berharap, program ini dapat menghasilkan talenta muda yang secara berkesinambungan mampu meningkatkan prestasi sepak bola nasional," kata Sunarso.
Berita Terkait
-
Sepak Bola Indonesia Berduka, Komentator Legendaris Hardimen Koto Dikabarkan Meninggal Dunia
-
Timnas Jepang Pukul Telak Skuad Garuda 4-0 di SUGBK
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Foto: Lautan Merah di GBK, Dukungan Penuh untuk Timnas Indonesia Kontra Jepang
-
BRI Perkuat Sinergi Perbankan Nasional lewat Treasury Banking Summit
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony