SuaraJogja.id - Transformasi digital yang tengah dilakukan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali mendapatkan apresiasi, yakni melalui chatbot BRI Sabrina yang berhasil menyabet penghargaan untuk kategori Best in Personalization Strategy. Penghargaan yang diberikan dalam acara Mata Lokal Fest yang mengusung tema Local Thriving in the Digital Era, diselenggarakan oleh Tribunnews pada (17/5/2024) di Menara Peninsula Hotel Jakarta.
BRI dianggap sebagai perusahaan terkemuka yang mampu memberikan dampak positif untuk Indonesia. Dalam hal ini, digitalisasi menjadi kesempatan bagi BRI untuk berkembang bersama lokal. Teknologi di Sabrina sendiri telah dimaksimalkan dengan Large Languange Model (LLM), di mana chatbot ini mampu merespons berbagai bahasa daerah Indonesia.
Terkait hal ini, Direktur Retail Funding and Distribution BRI, Andrijanto mengatakan, penghargaan ini semakin memacu BRI untuk melakukan inovasi digital.
“Sabrina akan terus dikembangkan untuk lebih memudahkan nasabah dalam mencari informasi dan transaksi. Chatbot Sabrina yang dirancang dan dikembangkan dengan teknologi artificial intelligence, bisa berinteraksi dengan nasabah termasuk menyapa dan berbincang dengan menggunakan bahasa daerah/lokal,” ujarnya.
Baca Juga: Viral Video Hoax Uang Hilang, Pengamat Sebut Tak Perlu Khawatir Menabung di Bank
Sebelumnya, Sabrina juga meraih peringkat pertama untuk kategori Performa Terbaik Chatbot Bank, dalam hasil survei Bank Service Excellence Monitor (BSEM) 2024 yang dirilis lembaga riset MRI bekerja sama dengan majalah Infobank.
Seperti diketahui, di tengah perkembangan zaman yang semakin berkembang membuat kebutuhan nasabah akan layanan semakin tinggi. Untuk memenuhi kebutuhan nasabah tersebut perbankan perlu melakukan inovasi terhadap pelayanannya, terutama pada sisi digitalisasi layanan, sehingga dapat nasabah dalam memperoleh informasi terkait layanan suatu perbankan.
Selain dapat berinteraksi dengan menggunakan berbagai macam bahasa dan memberikan informasi perbankan, Sabrina juga dapat membantu nasabah untuk melakukan pengecekan saldo dan mutasi tabungan, melakukan pembuatan dan pengecekan pengaduan, menginformasikan lokasi kantor BRI, lokasi mesin ATM dan merchant terdekat. Cukup dengan Tanya Sabrina melalui Whatsapp pada nomor 0812 1214 017 informasi terkait produk dan promo bank BRI dapat dengan mudah didapat.
Sebagai informasi, acara ini menjadi salah satu upaya dan wujud komitmen Tribun Network dalam memberdayakan lokal bersama para stakeholder yang terlibat. Rangkaian acara Mata Lokal Fest meliputi Temu Komunitas Lokal, Local Experience, Collaborator Talk dan Mata Lokal Award.
Mata Lokal Award akan dianugerahkan kepada perusahaan yang mampu memberikan dampak dan bergerak pada misi besar untuk memperkuat eksistensi lokal. Untuk itu, penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi, serta momentum untuk berkolaborasi dan berkembang bersama lokal.
Berita Terkait
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Aset BBRI Tembus Rp1.977 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah!
-
Langkah Nyata BRI Menuju Ekonomi Hijau, Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Capai Rp764,8 triliun
-
Pernah Mau Ceraikan Istri Kalau Gemuk, Deddy Corbuzier Kini Naik 10 Kg
-
Hadir dengan 100,000+ Hadiah Langsung Hingga BMW 520i M Sport, BRImo FSTVL Ajak Nasabah Rajin Transaksi & Menabung
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
UMKM Konsumtif, Program Penghapusan Utang ala Presiden Prabowo Bisa Tak Efektif
-
Sororti Penyerapan Susu Peternak Lokal, Pemerintah Didorong Berikan Perlindungan
-
Viral Kegaduh di Condongcatur Sleman, Ternyata Pesta Miras Berujung Keributan
-
Solusi Kerja dan Kreativitas: Janji Harda-Danang Gaet Suara Pemuda Sleman
-
Keluhan Bertahun-tahun Tak Digubris, Pedagang Pantai Kukup Gunungkidul Sengsara Akibat Parkir