SuaraJogja.id - Kasus kecelakaan kerja dialami seorang karyawan sebuah toko cat di kawasan Jalan Urip Sumoharjo No.153 Klitren, Gondokusuman, Kota Jogja. Pria berinisial RDS (31) warga Wonosari, Gunungkidul itu tewas usai terjepit di lift barang.
Informasi ini disampaikan oleh Kasi Humas Polresta Jogja, AKP Sujarwo. Peristiwa itu terjadi pada Senin (7/10/2024) sekira pukul 12.30 WIB.
"Benar ada penemuan orang meninggal dunia terjepit lift barang di salah satu toko cat," kata Sujarwo, dikutip Selasa.
Disampaikan Sujarwo, kejadian itu bermula saat korban naik ke lantai 2 untuk bersih-bersih rak sekira pukul 10.30 WIB. Kemudian karena lama tidak kembali rekannya naik ke lantai atas untuk mengecek korban.
Baca Juga: Berawal Nongkrong, Pemuda di Kalasan Sleman Berakhir Tewas Usai Tertabrak Kereta Api
Kemudian rekannya terkejut melihat leher korban terjepit di lift barang. Tepatnya dengan posisi badan di luar sedangkan kepalanya di dalam lift.
Melihat kondisi tersebut, rekannya tersebut memanggil rekan lainnya untuk meminta bantuan. Kemudian rekannya langsung datang dan mematikan aliran listrik.
"Namun tidak ada respon kemudian rekannya menghidupkan listrik kembali, lift naik dan korban terjatuh setelah itu karyawan toko lainya meminta bantuan kepada petugas polisi di pos depan toko," ujarnya.
Sujarwo bilang korban merupakan karyawan toko cat tersebut sebagai shopkeeper atau penjaga toko dan bertugas sebagai kurir dan melayani penjualan. Korban sudah bekerja di toko cat tersebut lebih kurang selama enam bulan.
"Pada saat ditemukan korban dalam keadaan leher terjepit lift barang," ucapnya.
Baca Juga: BPBD Bantul Distribusikan Bantuan Air Bersih 1,56 Juta Liter ke Wilayah Terdampak Kekeringan
Saat ini perkara tersebut sudah ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Gondokusuman. Korban pun sudah dievakuasi oleh petugas dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Siap Sambut Tamu dengan Hati Bersih: Inilah Filosofi di Balik Tradisi Bersih-Bersih Jelang Lebaran
-
Ternyata Membusuk di Toren Air Rumah usai Dilaporkan Hilang, Siapa Pembunuh Ibu-Anak di Tambora?
-
Koja Jakut Gempar! Pria Bertato Ditemukan Tewas Mengambang di Got
-
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB