SuaraJogja.id - Hasil penghitungan suara tingkat Kota Yogyakarta selesai. Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU Kota Yogyakarta, pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Hasto Wardoyo-Wawan Harmawan meraih 87.485 suara dari total 196.879 suara.
Di posisi kedua paslon nomor urut 3, Afnan Hadikusumo-Singgih Raharjo dengan 63.876 suara atau 32,4 persen. Sedangkan di peringkat ketiga, paslon nomor urut 1, Heroe Poerwadi-Sri Widya Supena yang memperoleh 45.518 suara atau 23,11 persen.
Dari hasil rekapitulasi tersebut, Hasto-Wawan yang diusung tunggal oleh PDIP memenangkan pilwakot Jogja periode 2024-2029. Namun pengumuman pemenang baru akan dilaksanakan pada 15 Desember 2024 mendatang.
"Kami berhasil menang dan menempatkan kader baik sebagai walikota maupun wakil walikota dan dipercaya rakyat menangkan Pilkada Yogyakarta," ujar Ketua DPC PDIP, Eko Suwanto di Yogyakarta, Senin (2/12/2024).
Menurut Eko, kemenangan Hasto-Wawan dikarenakan dukungan yang luar biasa dari masyarakat dalam menggunakan hak suaranya. Karenanya kedepan Hasto-Wawan mengajak semua masyarakat untuk membangun Kota Yogyakarta.
Meski saat ini berbagai Pekerjaan Rumah (PR) masih dihadapi kota ini. Mulai dari persoalan pengelolaan sampah, angka kemiskinan yang masih cukup tinggi dan lain sebagainya.
"Mari bersama-sama membangun kota jogja. Seluruh masyarakat ikut berjuang wujudkan kesejahteraan, kemakmuran dan keadilan," ungkapnya.
Dalam pilkada lalu, Hasto-Wawan diusung PDIP. Sedangkan Afnan-Singgih diusung delapan partai yakni Golkar, Gerindra, PPP, PKS, PKB, PSI, Partai Buruh, dan Partai Ummat. Sedangkan Heroe-Supena diusung tujuh partai yakni PAN, NasDem, Demokrat, Perindo, Gelora, Garuda, dan PKN.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: Aksi Mahasiswa Papua Pecah di Jalan Kusumanegara, Satu Orang Diamankan di Polda DIY
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan