SuaraJogja.id - Pemerintah Daerah (Pemda) DIY memastikan bahwa harga kebutuhan pokok di Kabupaten Kulon Progo tetap stabil pada pekan kedua Ramadan 2025.
Kepala Bagian Rekayasa Perekonomian Biro Perekonomian dan Sumber Daya Alam (SDA) Setda DIY, Eling Priswanto, menyampaikan hal tersebut saat melakukan pemantauan harga di Pasar Wates, Kulon Progo, Selasa (11/3/2025).
"Memang harga bawang merah mengalami kenaikan, namun sifatnya hanya fluktuatif dan tidak signifikan," katanya Selasa.
Sementara itu, harga komoditas lain seperti telur, daging, cabai, dan beras tetap relatif stabil. Bahkan, harga cabai yang sebelumnya mendekati Rp100 ribu per kilogram kini turun menjadi sekitar Rp70 ribu per kilogram.
Harga beras juga terpantau stabil dan masih berada dalam rentang Harga Pembelian Pemerintah (HPP).
Berdasarkan hasil pemantauan, harga beras premium berkisar Rp13 ribu per kilogram, sedangkan beras medium Rp12 ribu per kilogram.
Selanjutnya harga gula pasir tercatat Rp17.500 per kilogram, dan minyak goreng kemasan sekitar Rp20 ribuan per liter.
Untuk harga daging sapi, kualitas dua dibanderol sekitar Rp135.800 per kilogram, sementara daging sapi kualitas umum dijual seharga Rp125 ribu per kilogram. Daging ayam berkisar Rp35 ribu per kilogram.
"Masyarakat tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan stok kebutuhan pokok karena jumlahnya mencukupi," kata Eling.
Hal ini juga diperkuat oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perdagangan Kulon Progo, Bambang Tri Budi, yang menyatakan bahwa stok kebutuhan pokok di wilayah tersebut dalam kondisi aman.
Berita Terkait
-
Lawan Asam Lambung Saat Puasa: Cuma 1 Menit dengan Hotto Purto!
-
3 Tradisi Unik Suku Madura saat Bulan Suci Ramadan, Apa Saja?
-
Review Film Horor Jabang Mayit: Teror Mitos Lokal Hantui Ramadan, Berani Nonton?
-
Tingkatkan Produktivitas Selama Ramadan, Acer Hadirkan Produk Unggulan
-
Ramadan Penuh Berkah, Tapi Jangan Sampai Terjebak Hadis Palsu Ini
Terpopuler
- Psikolog Lita Gading Tegur Orangtua Arra TikToker Cilik: Tolong Ajarkan Attitude
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Timnas Indonesia Resmi Panggil Striker 1,82 Meter, Dulu Tak Dipercaya Shin Tae-yong!
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
Pilihan
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, FC Dallas: Garuda Memanggil!
-
Susi Pudjiastuti Usul Kemendag Dibubarkan: Dua Kali Gagal Tangani Kasus Minyak Goreng
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik Maret 2025
-
Harga Emas Antam Tiba-tiba Lompat Tinggi Hari Ini, Balik ke Level Rp1,7 Juta/Gram
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kulon Progo Aman Terkendali jelang Lebaran 2025, Ini Buktinya
-
Kronologi Kecelakaan Bus Mira vs Truk di Sleman, Sopir Bus Tewas, Penumpang Luka-Luka
-
Libatkan KNKT, Menhub Evaluasi KAI Pasca Kebakaran Gerbong KA di Stasiun Tugu
-
Kebakaran Tiga Gerbong KA di Jogja Curi Perhatian, Polisi masih Cari Tahu Penyebabnya
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Hasil Sinergi BRI dan UMKM Berkualitas