Tidak hanya Refi, ada juga pengguna Twitter dengan nama akun @Ayamsayurrrrrrr, yang juga sempat memiliki percakapan di Instagram. Dengan modus yang sama, pelaku mencoba meminta video korban saat menari dengan keringat yang membasahi tubuh. Pelaku, juga sempat meminta nomor telfon korban namun ditolak.
Diketahui pelaku merupakan mahasiswa Universitas Padjajaran jurusan Akuntansi Perpajakan tahun angkatan 2017, namun pelaku sering mengaku sebagai mahasiswa jurusan Kimia angkatan 2018 untuk membantu melancarkan aksinya. Dari unggahan Refi kemudian diketahui tidak sedikit gadis remaja yang mendapatkan pesan sama dari Iqbal.
"Aku juga pernah dimodusin dia, untungnya aku orangnya cuek karena mikir ini orang mengganggu banget. Gue kaya diterror tiap menit nge-dm terus. Terus saking ga direspon dia modus mau kirim oleh-oleh," tulis akun @nabilamldlrst.
"Mbak, dia juga pernah dm aku. Tiba-tiba dia tau kalau aku ikut UGS, nah ngakunya paguyuban Bandung. Aku pernah nanya ke
@taraksaakandra ternyata di paguyuban Bandung gak ada namanya iqbal," curhat akun @sirunnisa.
Baca Juga:Sehari Sebelum Iduladha, Pemkab Bantul Bagikan 33 Kambing ke Warga Miskin
Munculnya kisah pelecehan seksual yang dialami korban, baik laki-laki maupun perempuan membuat warganet menyadari adanya orang-orang dengan kepuasan seksual yang dinilai tidak wajar. Seperti fetish terhadap kain jarik dan keringat tubuh wanita saat menari.