Heboh, Video Tenaga Medis Lambaikan Tangan Tolak Disuntik Vaksin Covid-19

video mengenai tenaga medis yang menolak disuntik vaksin Covid-19 itu belakangan tak lagi bisa diakses

Galih Priatmojo | Chyntia Sami Bhayangkara
Sabtu, 09 Januari 2021 | 16:17 WIB
Heboh, Video Tenaga Medis Lambaikan Tangan Tolak Disuntik Vaksin Covid-19
Ilustrasi tenaga medis (Unsplash)

SuaraJogja.id - Tenaga medis bakal masuk dalam gelombang pertama yang bakal mendapatkan vaksin Covid-19. Meski begitu sosial media dihebohkan dengan munculnya tenaga medis yang menolak disuntik vaksin Covid-19.

Dalam video singkat yang beredar di TikTok tersebut, sejumlah tenaga medis yang mengenakan APD bertulis RSUD Bayu Asih itu tampak melambaikan tangan menolak disuntik vaksin Covid-19.

Video tersebut seperti diunggah dalam akun TikTok bernama @mellasopha. Dalam video berdurasi 17 detik tersebut, tampak beberapa nakes menirukan suara Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menawarkan untuk disuntik vaksin Covid-19.

"Yang hadir di sini ada yang ingin divaksin? Ada yang ingin disuntik vaksin mau?" ujar Jokowi seperti dikutip Suara.com, Sabtu (9/1/2021).

Baca Juga:Gubernur Nurdin Abdullah Telah Daftar Vaksinasi Covid-19 Tahap Pertama

Viral nakes tolak divaksin (ist)
Viral nakes tolak divaksin (ist)

Setelah itu, para nakes itu melambaikan kedua tangannya ke arah kamera seolah menolak tawaran dari Jokowi.

Mereka juga terlihat menggelengkan kepala mereka kemudian menjauh dari hadapan kamera.

Setelah ditelusuri, video TikTok yang diunggah oleh akun @mellasopha tersebut sudah tak lagi bisa diakses, diduga video tersebut telah dihapus.

Hingga berita ini disusun, Suara.com masih mencoba menghubungi pihak RSUD Bayu Asih, Purwakarta untuk mengonfirmasi video tersebut.

Baca Juga:Terinfeksi Covid-19 meski Sudah Divaksin? CDC Jelaskan Alasannya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak