"Enggak usah, Bu, enggak usah," ucap seorang perempuan.
"Enggak, enggak apa-apa, enggak apa-apa, nanti dikasih ke polisi juga," sahut perempuan lainnya, diduga yang memukul pelaku.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Petugas keamanan Masjid, Jafar, menjelaskan bahwa peristiwa penyerangan tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
Baca Juga:Viral! Video Detik-Detik Ustaz Diserang Saat Ceramah di Masjid
"Pada saat itu memang ada pengajian ibu-ibu. Penyerangan terjadi saat ustaz tengah memberikan ceramah," terang dia, ditemui di kawasan masjid, Senin.
Pihak keamanan masjid menduga, penyerang, yang masih belum diketahui identitasnya itu, adalah Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Saat ditanyai anggota pengajian pun, pelaku memberi keterangan yang berbelit-belit.
"Saya bahkan awalnya tidak tahu, baru sadar ada penyerangan terhadap Ustaz setelah ibu-ibu pengajian bawa pelaku ke pos saya. Sempat saya tanya-tanya, tapi jawaban melantur. Sepertinya ODGJ," ungkap Jafar.
Ia melanjutkan, pihak keamanan masjid mulanya tak menduga, laki-laki itu berniat menyerang Ustaz Abu Syaid Chaniago. Ketika tiba di area masjid, penyerang menggunakan pakaian rapi.
"Pelaku itu rapi saat datang, pakai jaket dan celana panjang. Kemudian dia bahkan sempat saya lihat ke arah area wudu. Setelah itu saya gak tahu kalau langsung masuk ke dalam," jelas Jafar.
Baca Juga:Ustaz sedang Ceramah Diserang Orang Tak Dikenal di Batam
Kini, kata Jafar, pelaku telah dibawa ke Polsek Batuampar, begitu juga Ustaz Abu Syahid Chaniago dan pengurus masjid.