Dua Pasangan Ini Jajal Bioskop yang Sepi Pengunjung, Netizen: Nonton Apa Uji Nyali?

Bioskop di wilayah dengan penerapan PPKM Level 2 sudah kembali dibuka. Kondisi tersebut masih sepi pengunjung, bahkan di salah satu bioskop hanya diisi oleh dua pengunjung.

Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Kamis, 23 September 2021 | 17:14 WIB
Dua Pasangan Ini Jajal Bioskop yang Sepi Pengunjung, Netizen: Nonton Apa Uji Nyali?
Tangkapan layar suasana bioskop yang masih sepi pasca diizinkan buka kembali [Instagram/@infotangerang.id]

SuaraJogja.id - Pembukaan bioskop di tengah penerapan PPKM saat ini belum banyak diminati pengunjung. Imbasnya beberapa bioskop masih sepi. Saking lengangnya bioskop tersebut, netizen menganggap bisa menjadi lokasi uji nyali yang baru.

Dari video yang dibagikan akun @infotangerang.id, Kamis (23/9/2021), menunjukkan bahwa terdapat dua pasangan sedang menyusuri akses masuk ke bioskop yang akan memutar film. Anehnya tidak ada pengunjung lain berada di dalam bioskop.

Meski belum diketahui apakah dua pasangan tersebut lebih dulu datang dibanding pengunjung lainnya, dari narasi yang dibagikan hanya kedua pasangan itu yang berada dalam satu bioskop.

Nonton bioskop di Eco plaza citra raya, serasa milik berdua saking sepinya pengunjung,” tulis akun tersebut.

Baca Juga:LENGKAP Syarat Nonton Bioskop di Cinepolis Mal Botania II Batam

Berdurasi sekitar 12 detik, video tersebut sudah ditayangkan lebih dari 36.900 kali.

Sepinya suasana bioskop itu dijadikan lelucon oleh netizen. Tak sedikit yang menilai suasana tersebut tak jauh berbeda dengan uji nyali.

Nonton bioskop apa uji nyali?, sepi banget?,” kata @diiah***

Ini bukan nonton. Tapi peserta uji nyali,” ujar @dyah***

Netizen pun berseloroh bahwa nyatanya tidak hanya mereka berdua di sana. Nampak beberapa pengunjung berada di lokasi tapi tak kasat mata.

Baca Juga:Capaian Vaksin di Balikpapan Belum Sampai 50 Persen, Jadi Faktor PPKM Level 4 Masih Dibahu

Lah rame gitu kok, dimana sepi?,” ujar @g_bry***

Itu yang lagi pada duduk sambil ngeliatin lu, siapa?,” kata @thiano_al**** sambil menakut-nakuti.

Hingga kini sejumlah bioskop di wilayah PPKM dengan status Level 2 sudah diizinkan buka. Pemerintah juga mewajibkan pengelola bioskop memiliki QR barcode yang berfungsi digunakan pengunjung untuk scan menggunakan pedulilindungi.

Hal itu untuk memastikan bahwa pengunjung telah divaksin dan memang dalam keadaan sehat saat memasuki bioskop.

TONTON VIDEONY DI SINI

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini