Ardit Erwandha Tak Mau Datang Acara Somasi tapi Hadir di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier, Alasannya jadi Sorotan

Sementara itu, menurut Deddy Corbuzier sendiri, sikap Ardit tersebut dinilainya terlalu berlebihan.

Muhammad Ilham Baktora
Rabu, 09 November 2022 | 14:07 WIB
Ardit Erwandha Tak Mau Datang Acara Somasi tapi Hadir di Podcast Close The Door Deddy Corbuzier, Alasannya jadi Sorotan
Artis Demam Squid Game. (Instagram/@arditerwandha)

SuaraJogja.id - Pemilik podcast Close The Door, Deddy Corbuzier bertanya-tanya terhadap sikap komedian Ardit Erwandha yang enggan datang di acara stand up-nya, yakni Somasi. Anehnya, Ardit menghadiri undangannya untuk menjadi bintang tamu di podcast YouTuber ternama Tanah Air itu.

Pelawak tunggal sekaligus aktor asal Indonesia itu mengaku tak ingin hadir di acara Somasi lantaran menghindari konflik. Pasalnya, Ardit membeberkan, dirinya pernah membawakan stand up yang membahas Somasi.

"Jadi gua bilang gini, maksudnya, di Somasi itu, kalau lu stand up pasti ada aja komen yang bilang rata-rata nih bilang, lucuan Cak Lontong, iya kita tahu lucuan Cak Lontong, tapi secara harga lucuan kita, kan?" ungkap Ardit dikutip dari kanal YouTube podcast Close The Door, Rabu (9/11/2022).

Untuk itulah pemilik nama asli Arditya Taqwa Erwandha itu secara pribadi ingin bersilaturahmi kepada Daddy Corbuzier dan mengkalrifikasi hal tersebut secara langsung agar tak terjadi kesalahpahaman.

Baca Juga:Farhat Abbas Di-roasting Ardit Erwandha, Netizen: Masih Enggak Tahu Malu

Sontak Praz Teguh yang juga hadir di acara tersebut pun mempertanyakan sikap sahabatnya itu. Menurut pendapat Praz Teguh, Ardit tak perlu takut terhadap komentar netizen terkait materi stand up-nya.

"Ya itu lah, menghindari konflik," ungkapnya.

Sementara itu, menurut Deddy Corbuzier sendiri, sikap Ardit tersebut dinilainya terlalu berlebihan. Pasalnya, dirinya tak menganggap serius persoalan tersebut. Untuk itu, baik Deddy Corbuzier maupun Praz Teguh pun berharap agar Ardit datang di acara Somasi.

Unggahan video tersebut pun lantas dibanjiri komentar warganet. Menurut mereka, Ardit terlalu takut, bahkan sebelum berbicara.

"Ardit terlalu takut belum ngomong udah gemeteran. Jadi kena serang terus sama Om Deddy," ujar @ahmadsufyan.

Baca Juga:Ardit Erwandha Pesan Air Minum Rp 40 Ribu, Akhirnya Viral Cara Pesan Minum di Resto dan Hotel agar Tak Mahal

"Ardit cakep banget, kaya Adipati Dolken, kenapa berhenti stand up bro? Kan bisa berkarya dengan membahagiakan orang lain itu ibadah loh," tulis @pentyendah.

"Kasian banget bang ardit sekali diundang di podcast om Deddy ehhh dipojokin ampe keringetan," timpal @shigatsu.

Kontributor Suarajogja.id: Dinna Lailiyah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini