Saat mendengar namanya mungkin kamu sudah membayangkan yang aneh-aneh. Namun nama ini hanya menggambarkan tampilan soto yang terkesan acak-acakan karena isinya tidak tertata dengan baik.
Meski namanya bikin banyak orang kaget, namun soto sampah ini memiliki rasa yang nendang dan gurih karena terdapat pilihan soto seperti daging, ayam hingga gajih.
4. Soto Bathok Mbah Karto
Salah satu kuliner unik sekaligus soto enak di Jogja yang wajib kamu kunjungi nih. Soto Bathok Mbah Karto dikenal memiliki cita rasa soto daging bening yang gurih serta disajikan dengan cara yang unik.
Baca Juga:4 Cafe Instagramable di Jogja yang Cocok Buat Nongkrong Malam
Soto Bathok mbah Karto ini disajikan menggunakan bathok kelapa yang membuat soto satu ini sangat unik.
Gimana deretan soto enak di Jogja di atas? Sekarang kamu ada pilihan menu sarapan yang nggak kalah enak jika berkunjung ke Jogja. Kamu pilih yang mana nih?
Kontributor : Dinar Oktarini