SuaraJogja.id - Wapres Jusuf Kalla (JK) menyebut sebanyak 15 konflik besar pernah terjadi di Indonesia. Konflik tersebut mengakibatkan korban jiwa lebih dari 1.000 orang
Sebut saja konflik Poso atau Aceh yang terjadi dalam kurun waktu beberapan dekade. Konflik-konflik tersebut sebagian besar terjadi bukan karena masalah agama. Namun justru disebabkan faktor ketidakadilan, baik dari sisi ekonomi maupun politik.
"Ada sepuluh konflik yang terjadi bukan karena agama tapi ketidakadilan," ujar JK saat menjadi pembicara utama dalam Kongres Pancasila XI di UGM, Kamis (15/8/2019).
Dicontohkan JK, banyak orang mengira konflik GAM di Aceh terjadi karena agama. Padahal bukan karena persoalan itu, sebenarnya yang terjadi justru karena masyarakat Aceh merasa tidak menikmati kekayaan alam seperti gas dan minyak bumi.
Karenanya, JK berharap pemahaman Pancasila sebagai dasar negara harus benar-benar dihayati. Bahkan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mengantisipasi terjadinya konflik karena ketidakadilan.
Hal ini penting agar ke depan tercipta Indonesia yang adil, maju dan damai. Sila-sila Pancasila perlu dijabarkan secara nyata, bukan hanya secara administratif seperti yang terjadi pada masa Orde Baru.
"Mau hafal berapa kali Pancasila, tapi tingkat kemiskinan dan ekonomi banyak, ini berontak orang. Berontak orang," katanya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: JK Sebut Penafsiran Pancasila Sering Rancu
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
KA Bangunkarta Tabrak Mobil & Motor di Prambanan: 3 Tewas, Penjaga Palang Pintu Dinonaktifkan
-
Wasiat Terakhir PB XIII: Adik Raja Ungkap Pesan Penting Suksesi Keraton
-
Pembunuh Wanita di Gamping Ditangkap, Ditemukan di Kuburan usai Minum Racun Serangga
-
Dari Lurik Hitam hingga Tangga Imogiri: Kisah Para Penandu yang Jaga Tradisi Pemakaman Raja
-
Ramai Klaim Penerus Tahta, Adik Paku Buwono XIII Ungkap Syarat jadi Raja Keraton Surakarta