SuaraJogja.id - Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Surakarta Abdul Aziz akhirnya merevisi disertasinya yang kontroversial terkait keabsahan seks pranikah yang dibuatnya.
Revisi dilakukannya karena kesimpulan dari disertasi berjudul “Konsep Milk al-Yamin Muhammad Syahrour sebagai Keabsahan Hubungan Seksual non-Marital” yang diujikan di UIN Sunan Kalijaga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) membuat gaduh masyarakat luas.
“Mempertimbangkan kontroversi terkait disertasi yang saya tulis maka saya menyatakan akan merevisi disertasi tersebut berdasarkan atas kritik dan masukan dari para promotor dan penguji pada ujian terbuka,” papar Aziz di UIN Sunan Kalijaga, Selasa (3/9/2019).
Revisi itu, menurut Aziz termasuk mengubah judul menjadi “Problematika Konsep Milk al-Yamin Muhammad Syahrour sebagai Keabsahan Hubungan Seksual non-Marital”. Selain itu menghilangkan beberapa bagian kontroversial dalam disertasinya.
Baca Juga: Kritik Disertasi Seks di Luar Nikah, Promotor Minta Abdul Aziz Mengoreksi
Aziz minta maaf kepada umat Islam karena kontroversi yang dibuatnya. Dia menerima kritik dan saran dari para promotor dan penguji. Di antaranya analisis dari pemikiran Syahrour yang dianggap promotor kurang komprehensif.
“Ada diskusi dengan para promotor dan penguji untuk merevisi disertasi saya,” paparnya.
Dosen fakultas syariah ini mengaku tidak mendapatkan tekanan dari pihak kampus, baik UIN Sunan Kalijaga maupun UIN Surakarta untuk melakukan revisi.
“Tidak ada tekanan. Seperti biasa saja. Biasa saja kalau ada keberatan,” ungkapnya.
Laki-laki 68 tahun ini mencoba mengikuti prosedur dari proses pengujian disertasi yang dibuatnya. Sebab untuk bisa menyelesaikan disertasi, dia tidak bisa melakukannya tanpa bantuan promotor.
Baca Juga: Rektor UIN Jogja Cibir Disertasi Seks Sebelum Nikah Tak Langgar Syariat
“Sudah biasa bongkar pasang sejak proposal, tidak keberatan,” katanya.
Berita Terkait
-
Pelantikan Ormawa FADIB UIN SUKA: Harapan untuk Kepengurusan yang Baru
-
MK Hapus Presidential Threshold! Siapa 4 Mahasiswa di Balik Gugatan Bersejarah Ini?
-
Benarkah Gus Miftah Lulusan UIN Sunan Kalijaga? Ini Penjelasannya
-
Gus Miftah Kuliah di Mana? Riwayat Pendidikannya Dikuliti Usai Viral Olok-olok Penjual Es Teh
-
Profil dan Biodata Rustini Murtadho, Istri Cak Imin Lulusan Kampus Mana?
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB