SuaraJogja.id - Pak Bagyo, penjual bakso yang disebut berjualan di Pasar Ngipik daerah Banguntapan Kabupaten Bantul Yogyakarta, tiba-tiba menjadi trending topic di jagat Twitter pada Jumat (11/10/2019) kemarin.
Lantaran dalam media sosial (medsos) Twitter yang diunggah akun @ricohore, sosok Pak Bagyo disebut-sebut mantan anggota BIN yang beralih profesi menjadi penjual bakso.
Pak Bagyo disebut beralih profesi jadi penjual bakso tanpa sengaja. Cerita Pak Bagyo tersebut bermula ketika yang bersangkutan menyamar saat berusaha membongkar perjudian di Pasar Ngipik Kecamatan Banguntapan Bantul. Untuk mengetahui kebenarannya, Suara.com mencoba menelusuri keberadaan dari Warung Bakso Pak Bagyo tersebut.
Pasar Ngipik sendiri telah berpindah tempat sekitar 500 meter dari lokasi yang lama. Bangunan Pasar Ngipik yang baru telah didirikan dengan cukup bagus sementara yang lama telah rata dengan tanah. Setelah ditelusuri dengan seksama, ternyata di dua Pasar Ngipik, baik Pasar Ngipik Lama dan Pasar Ngipik Baru, tidak ada warung bakso dengan nama Pak Bagyo.
Baca Juga: Pak Bagyo Trending Topic, Ini Cara Bedakan Intel dengan Penjual Sungguhan
Suara.com mencoba bertanya pada beberapa orang yang tinggal di dekat Pasar Ngipik lama, ternyata mengaku tidak mengetahui warung bakso tersebut. Seperti yang diungkapkan warga yang tinggal beberapa ratus meter arah barat Pasar Ngipik, Setiya mengaku tidak mengetahui keberadaan Warung Bakso Pak Bagyo tersebut.
Bahkan, Setiya menyebut jika cerita dari akun @ricohore merupakan karangan fiktif belaka. Setiya juga mengungkapkan, Warung Bakso Pak Bagyo juga tidak ada di seputaran Pasar Ngipik Lama.
"Itu fiktif. Ndak ada itu, diberitakan juga sudah klarifikasi kalau hanya karangan fiktif belaka," tutur Setiya.
Pun saat mencoba mencari informasi di Pasar Ngipik Baru. Ternyata di Pasar Ngipik di lokasi yang baru juga tidak ada warung Bakso dengan nama Pak Bagyo. Di Pasar Ngipik Baru memang ada warung bakso cukup ramai dikunjungi pengunjung. Namun, warung bakso tersebut bukan Warung Bakso Pak Bagyo, melainkan Warung Bakso Mbak Jem.
Warung Bakso Mbak Jem ini letaknya berada di pojok selatan sebelah timur Pasar Ngipik Baru. Letaknya pun agak masuk sekitar 100 meter dari jalan utama Ngipik, namun pengunjungnya berjubel.
Baca Juga: Pak Bagyo Jadi Trending Topic, Benarkah Eks Intel yang Jadi Penjual Bakso?
Sayangnya, pekan ini Warung Bakso Mbak Jem tutup selama beberapa hari karena sedang menyelenggarakan hajatan pernikahan di sebelah selatan warungnya sehingga tidak bisa menjumpai penjual Bakso Mbak Jem di Dusun Iroyudan ini.
Berita Terkait
-
Profil PT Melia Sehat Sejahtera yang Viral Diduga Lakukan Pemaksaan, Siapa Pemiliknya?
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam