SuaraJogja.id - Pemilik anak sapi (pedet) langka, Aldani, mengenalkan sapi berjenis kelamin betina miliknya dengan nama unik. Pria 56 tahun ini memberikan nama Paiyem untuk sapi bermoncong dua dengan empat bola mata itu.
"Saya beri nama Paiyem anak sapi ini. Artinya, Pait tur Ayem (pahit tapi menenangkan)," kelakarnya saat ditemui SuaraJogja.id di Dusun Cengkehan RT 4, Kelurahan Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Rabu (6/11/2019).
Aldani mengungkapkan, nama itu tercetus empat hari setelah kelahiran si sapi. Alasan memilih nama tersebut karena sapi itu berjenis kelamin betina dan belakangan ini dirinya dihadapkan sejumlah persoalan.
"Ya harapannya kan dapat sapi berjenis kelamin laki-laki, karena jenis kelamin ini lebih cepat tumbuh dewasa dan mudah dijual. Karena dapatnya betina dan memiliki bentuk janggal, jadinya sedikit pahit. Tapi tetap saya syukuri dengan hati yang tenang. Makanya diberi nama Paiyem," jelas dia.
Baca Juga: Ini Penjelasan Ilmiah Wajah Bermata Satu yang Heboh di Google Earth
Meski tak sesuai harapan, Aldani bakal berupaya memelihara Paiyem hingga tumbuh dewasa, sebagai bentuk rasa terima kasihnya terhadap rezeki yang telah diberi oleh yang kuasa.
"Saya akan merawatnya hingga dia tumbuh dewasa. Ini juga bentuk rezeki dari Gusti Allah. Semoga dia tidak mati saat menjalani masa pertumbuhannya," tuturnya.
Sebelumnya, anak sapi (pedet) yang memiliki dua mulut dan empat bola mata dalam satu kepala viral di media sosial beberapa waktu lalu. Pedet yang baru berusia empat hari itu lahir pada Sabtu (2/11/2019) pukul 21.00 WIB.
Berusia empat hari, pedet berbobot 40 kilogram ini sudah mulai tegak berdiri. Namun, anak sapi berjenis kelamin betina itu masih kesulitan meminum susu induknya, sehingga harus dibantu menggunakan dot.
Berita Terkait
-
Aldi Satya Mahendra Sekolah di Mana? Cetak Sejarah Pembalap RI Pertama Juarai WorldSSP300
-
MAN 2 Bantul Meriahkan Expo Kemandirian Pesantren di UIN Sunan Kalijaga
-
Seru! MAN 2 Bantul Sukses Gelar Penerimaan Tamu Ambalan 2024
-
Langsung Kunjungi DPRD DIY, Siswa MAN 2 Bantul Belajar Demokrasi
-
Berkah MK hingga Langkah Besar Wahyu Anggoro Hadi untuk Bantul
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi