SuaraJogja.id - Aksi pencurian terjadi di area sebuah masjid di Kecamatan Banguntapan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.
Saudara korban kemudian membagikan rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi pelaku ke Facebook, Minggu (27/10/2019).
Dalam unggahannya, Dab Satub menceritakan bahwa saudara sepupunya baru saja kehilangan sebuah sepeda.
Awalnya, korban datang ke sebuah masjid di Surodinanggan, Desa Jambidan, Banguntapan dengan sepeda.
Setelah parkir, ia masuk ke masjid untuk salat. Namun, begitu selesai salat Isya, korban terkejut karena sepedanya tak lagi di tempat parkir.
Pada video yang diunggah Dab Satub, pelaku sempat masuk ke halaman masjid. Ia mengenakan celana panjang, jaket, dan jilbab.
Setelah sepeda motor melintas, ia keluar lagi, lalu berjalan menuju area parkir.
Pelaku pun langsung mengayuh salah satu sepeda di sana dan membawanya pergi.
"Mohon diloloskan Pak Admin... Kejadian baru aja. Kronologinya, adik keponakan saya sedang salat Isya di Masjid Surodinanggan Jambidan Pleret Bantul... Setelah selesai salat mau pulang, tiba-tiba sepedanya raib... Barangkali member ICJ ada yang megenali wajah pelaku tersebut... Bisa hubungi ke nomor ini 082323316461... matur suwun #SAG..." tulis Dab Satub.
Baca Juga: Jalur Sepeda Anies Dikritik Pedas, Diminta Dibuat Ulang
Berita Terkait
-
EKSKLUSIF: Bupati Bantul, Sektor Pariwisata dan Budaya Naik Signifikan
-
Jalur Sepeda Anies Dikritik Pedas, Diminta Dibuat Ulang
-
Ferdinand Demokrat Endus Potensi Korupsi Proyek Jalur Sepeda Anies
-
Targetkan 500 Km Jalur Sepeda, Pemprov DKI Ajukan Anggaran Rp 73 Miliar
-
Dijemput di Sawah, Anak Perempuan Dicabuli Teman Sekolah di Bawah Pohon
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta