SuaraJogja.id - Setelah putra Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, Mumtaz Rais, Supriyanto ST MM alias Supriyanto Antok juga disebut-sebut mencalonkan diri sebagai bupati Sleman di Pilkada 2020 mendatang.
Lahir di Lampung Utara pada 12 Juni 1976, Supriyanto juga digadang-gadang akan menjadi representasi anak muda yang bertarung di Pilkada Sleman.
Selama ini Supriyanto dikenal sebagai Koordinator Komite Pemuda dan Olahraga DPP PDIP.
Sebelumnya, ia pernah menjabat Wakil Ketua DPD PDIP DIY selama dua periode pada 2005 hingga 2015. Selain itu, pada 2009 suami Triana Oktarin K ini berprofesi sebagai tenaga ahli DPR.
Baca Juga: Penerbitan Paspor Elektronik
Supriyanto tinggal di Yogyakarta sejak 1991. Saat itu dirinya bersekolah di SMAN 11 Yogyakarta. Sementara, masa kecil hingga usia SMP ia habiskan di Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung.
Selepas SMA, Supriyanto menempuh pendidikan di Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.
Selama kuliah S1, Supriyanto aktif mengikuti kegiatan jurnalistik di Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Himmah UII.
Setelah lulus pada 2001, enam tahun kemudian dirinya melanjutkan kuliah ke jenjang S2 jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi UII.
Di samping dunia politik, Supriyanto juga sempat berkarier di bidang teknik di beberapa perusahaan di Yogyakarta.
Baca Juga: Amnesti Internasional: Kerusuhan di Iran Tewaskan 100 Orang lebih
Sama seperti Mumtaz Rais, baliho Supriyanto juga sudah terpasang di salah satu perempatan Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, DIY.
Berita Terkait
-
Dari Sekda ke Bupati: Harda Kiswaya dan Visi Sleman yang Maju dan Berkeadaban
-
Harda-Danang Daftar Pertama ke KPU Sleman, Dikawal Pasukan Bergada dengan Jalan Kaki
-
Begini Mulanya Istri Kaesang Pangarep Disebut-sebut Maju Bakal Calon Bupati Sleman
-
Kaesang Bantah Kabar Istrinya Maju Pilbup Sleman: Erina Nggak Nyalon
-
Resmi Punya KTP Sleman, Ganjar Pranowo Siap Jadi Warganya Erina Gudono?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat