SuaraJogja.id - Warga di Dusun Temu, Desa Pulutan, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta sempat dihebohkan penangkapan tuyul yang dilakukan seorang pemuda bernama Yudarwandi.
Sejak rekaman video klaim penangkapan mahluk halus itu viral di media sosial, rumah Yudarwandi pun sempat dipadati warga karena penasaran melihat langsung wujud asli dari sosok setan yang memiliki ukuran badan mungil tersebut.
Seperti dikutip dari Harianjogja.com--jaringan Suara.com, Yudarwandi mengaku penangkapan terhadap tuyul itu dilakukan pada Jumat (22/11/2019) malam. Mahluk tak kasat mata itu ditangkap saat Yudarwanti hendak pulang ke rumah selepas mengaji.
"Sosok anak kecil ini di atap rumah orang. Saya langsung turun dari sepeda motor. Saya ikutin petunjuk dari mbah saya dulu, saya kunci dulu (dengan rajah),” kata Yudarwandi.
Baca Juga: Penampakan Hantu Kuburan Ngamen di Lampu Merah
Dia mengaku, baru berhasil meringkus tuyul itu setelah mengejarnya hingga ke sebuah kuburan. Setelah berhasil ditangkap, dia mengaku memasukkan tuyul tersebut ke sebuah toples.
“Saya putar balik motor saya ke arah kuburan, benar di situ ada tuyul sudah kelimpungan. Di situ terjadi proses penarikan kembali. Saya sempat merasa didorong sesuatu dari belakang karena itu di kuburan angker. Saya kejar, akhirnya saya empaskan ke tanah,” katanya.
Dia pun mengaku sedari kecil kerap bersinggungan dengan hal-hal mistis. Dari kesukaannya dengan dunia gaib, Yudarwandi pun mengaku mendapatkan jimat yang diberikan gurunya.
“Saya sejak kecil memang suka hal-hal yang spiritual. Saya lalu dikasih mbah (guru spiritual) saya, yaitu rajah asma syir, namanya. Kalau kamu mengamalkan ini dan rajahnya ini, terus tarik napas insyaallah akan selamat,” katanya.
Baca Juga: Cerita Hannah Al Rashid Bertemu 'Hantu' Tanta Ginting di Lokasi Syuting
Berita Terkait
-
Warga Jember Heboh Isu Tuyul Merajalela, Ulama Bilang Begini
-
Warga Jember Salahkan Tuyul Imbas Sering Kehilangan Uang, Camat Khawatir Disusupi Kepentingan Politik
-
5 Aplikasi Cek Makhluk Gaib yang Mengikutimu, Bisa Instal Gratis!
-
Profil dan Agama Femmy Permatasari, Aktris Tuyul dan Mbak Yul Pernah Koma Hingga Alami Amnesia
-
Daus Mini Ungkap Komeng Jadi Anggota Dewan karena Pelihara '2 Tuyul'
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar