Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 26 November 2019 | 21:14 WIB
Kepala BKD DIY Agus Supriyanto. [Suara.com/Putu Ayu P]

SuaraJogja.id - Jumlah pendaftar CPNS di DIY mengalami penurunan tahun ini. Meski jadwal penutupan pendaftaran diundur, jumlah pendaftar tahun ini tidak lebih banyak dibandingkan tahun lalu.

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DIY mencatat, pendaftar CPNS tahun ini sekitar 10 ribu. Jumlah ini turun cukup banyak dari tahun lalu sekitar 20 ribu pendaftar.

Dari data Selasa (26/11/2019) pukul 15.00 WIB, sudah ada 1.900-an pendaftar yang diverifikasi dan tidak memenuhi syarat dari total pendaftar mencapai 9.990 orang. Dari jumlah itu ada 8.200 peserta sudah mengirimkan berkasnya.

Penurunan dimungkinkan karena pendaftar merasa frustasi tidak diterima pada tahun lalu. Sehingga tahun ini mereka tidak mendaftar kembali.

Baca Juga: Sepi Peminat, Pendaftaran CPNS Pemkot Surabaya Diperpanjang Dua Hari

"Dimungkinkan penurunan karena bisa jadi ada frustasi pengalaman tahun lalu. Mereka tidak lulus sehingga terus tidak minat lagi menjadi PNS," ungkap Kepala BKD DIY Agus Supriyanto didampingi Kepala Bidang Pengadaan Pegawai, Poniran, Selasa (26/11/2019).

Menurut Agus, selain penurunan peserta CPNS, formasi tenaga teknis pengadaan barang dan jasa pun sepi peminat. Dimungkinkan karena formasi ini memiliki beban yang cukup berat sehingga tidak ada pendaftar.

Sedangkan formasi Analisis Laboratorium paling banyak diminati. Kebutuhan untuk formasi ini memang cukup banyak tahun ini.

“Mungkin karena formasinya memang banyak ya untuk di sekolah-sekolah,” jelasnya.

Kontributor : Putu Ayu Palupi

Baca Juga: Pemkot Jogja Perpanjang Pendaftaran CPNS 2019 Sampai Kamis 28 November

Load More