SuaraJogja.id - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bantul menyebut, hingga hari ini di Kecamatan Sewon belum ada pendaftar Panitia Pengawas Kecamatan Pemilihan Umum (Panwaslu). Dengan demikian, pihaknya bakal memperpanjang pendaftaran tenaga pengawas tersebut pada Jumat (6/12/2019).
Hal itu disampaikan anggota Bawaslu Bantul Bidang Pengawasan, Humas, dan Hubungan Antar-Lembaga, Supardi, saat ditemui di Kantor Bupati Bantul, Senin (2/12/2019).
"Kecamatan Sewon hingga hari ini belum ada yang mendaftar. Maka dari itu kami terus giatkan sosialisasi dan tentunya bakal memperpanjang waktu pendaftaran," ungkapnya kepada wartawan.
Meski belum ada yang mendaftar, sebagian masyarakat di kecamatan setempat sudah meminta formulir pendaftaran. Hanya saja belum ada yang memenuhi syarat.
"Sudah ada yang meminta formulir pendaftaran, tapi yang memasukkan berkas kepada kami belum ada. Yang jelas, kami akan memperpanjang masa pendaftaran agar kuotanya memenuhi target," terangnya.
Supardi mengungkapkan, hingga kini Bawaslu Bantul baru menerima berkas pendaftaran sebanyak 40 orang. Rencananya pendaftaran Panwascam akan ditutup pada Selasa (3/12/2019).
"Nanti kami perpanjang lagi waktu pendaftarannya jika memang tak memenuhi kuota. Tentunya dengan sosialisasi dan memanfaatkan media sosial yang kami miliki. Bawaslu bakal membuka pendaftaran lagi pada Jumat (6/12/2019)," tambahnya.
Bawaslu Bantul, kata Supardi, membutuhkan sekitar 102 calon panwascam untuk penyeleksian. Nantinya Bawaslu hanya mengambil 51 panwascam yang lolos dari sejumlah tes.
"Harapannya, pendaftar panwascam dua kali lipat dari target yang dibutuhkan. Jadi penyeleksian nanti bisa mendapatkan orang yang berkompeten," tambahnya.
Baca Juga: Mensesneg Bisa Intervensi Golkar? Jokowi: Jagoan Bener
Menjelang Pilkada pada September 2020 mendatang, Bawaslu Bantul telah mengupayakan persiapan jalannya pemilihan umum itu. Hingga kini kurangnya jumlah panwascam di Bantul masih menjadi sorotan.
Sebanyak 51 panwascam bakal disebar di 17 kecamatan di seluruh Kabupaten Bantul. Masing-masing kecamatan diisi oleh tiga orang petugas pengawas Pemilu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek
-
Tendangan Kungfu Berujung Sanksi Seumur Hidup, KAFI Jogja Pecat Dwi Pilihanto
-
Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
-
Indonesia Raih Prestasi di SEA Games 2025: BRI Pastikan Penyaluran Bonus Atlet Berjalan Optimal
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026, Cek Penerima dan Nominalnya!