SuaraJogja.id - Menjelang malam pergantian tahun 2019-2020, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan melalui momen itu di Yogyakarta.
Kabar lokasi "tahun baruan" Jokowi ini beredar di media sosial, termasuk Twitter. Salah satu yang membagikannya adalah akun resmi @JogjaUpdate.
Dalam cuitan pada Senin (30/12/2019) petang, Jogja Update menuliskan, "RI-1 rencananya melewati pergantian tahun 2019-2020 di Jogja."
Sontak, beragam komentar mengekor di bawah kicauan itu. Setelah satu jam dibagikan, twit @JogjaUpdate tersebut mendapat lebih dari 30 komentar dari warganet.
Komentar yang mendominasi cuitan itu menunjukkan kecemasan warga Yogyakarta lantaran semenjak libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) dimulai beberapa waktu lalu, kepadatan lalu lintas terjadi di banyak ruas jalan di Yogyakarta.
Mereka khawatir, kedatangan orang nomor satu di Indonesia akan menambah kemacetan kota yang memiliki banyak destinasi dan event wisata ini.
"Pak macet lo Pak di Jogja... tapi saya tim di rumah aja pas tahun baru," tulis @roe_endog.
"Rebahan di rumah Min," ungkap @ogleogle10.
"Wes fiks ngalamat neng ndi-ndi mlaku wae [Udah fixed alamat ke mana-mana jalan aja]," timpal @bima_loccoboy.
Baca Juga: Ahmad Dhani Bebas, Marcello Tahitoe Ganteng Potong Rambut
Sebelumnya dikabarkan, setelah melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kota Semarang pada Senin (30/12/2019), Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki agenda untuk bertolak ke Yogyakarta.
Jadwal serangkaian kunker Jokowi itu telah diuraikan Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) melalui akun resmi Instagram @kemensetneg.ri, Senin siang.
Setelah menjalani kegiatan di Semarang lalu Kabupaten Kendal, Jokowi dijadwalkan lepas landas dari Pangkalan TNI AD Ahmad Yani menuju Pangkalan TNI AU Adisutjipto Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta dan bermalam di Yogyakarta.
Dikabarkan, keesokan harinya, Selasa (31/12/2019), Jokowi akan meresmikan Bendung Kamijoro, yang berlokasi di aliran sungai Kali Progo, Desa Kamijoro, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Jumat Berkah untuk Warga Jogja: Rebutan Saldo Gratis Hingga Rp199 Ribu!
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal