SuaraJogja.id - Kabar penemuan anak ular kobra di lingkungan Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Grhasia, Desa Pakembinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman sempat viral di media sosial.
Menanggapi kabar tersebut, RSJ Grhasia pun menyampaikan klarifikasi, yang diunggah akun Instagram dan Twitter @merapi_news pada Jumat (10/1/2020).
Dalam unggahan tersebut, disertakan video anak ular kobra yang dimasukkan ke dalam botol plastik. Ular itu mematuk-matukknya kepalanya, mengikuti gerakan tangan seseorang dari luar botol.
Sementara itu, pada keterangan video, klarifikasi dari RSJ Grhasia menyebutkan bahwa manajemen RSJ sudah menindak lanjuti kabar penemuan ular dari @merapi_news pada Senin (6/1/2020) itu.
Kabar tersebut dibenarkan, dan pihaknya menyebutkan bahwa lokasi penemuan ular itu adalah di areal pelatihan pertanian, jauh dari perawatan pasien.
Setelah itu, pihak RSJ Grhasia lantas mengecek dan melakukan pembersihan di areal pertanian sebelum kemasukan ular-ular yang lain. Tak hanya itu, RSJ Grhasia menambahkan, pihaknya juga melakukan upaya penanganan lainnya sebagai tindak lanjut dari penemuan ular di lingkungan RSJ.
"RS Jiwa Grhasia juga telah melakukan upaya-upaya penanganan di wisma perawatan, seperti membersihkan wisma perawatan, mengepel dengan disinfektan agar ular tidak mendekati wisma perawatan," bunyi keterangan pada @merapi_news.
Tidak sampai di situ, RSJ Grhasia menambahkan imbauan pada masyarakat supaya tidak menanggapi kabar penemuan ular itu secara berlebihan. Pihaknya menyampaikan bahwa keselamatan pasien dan karyawan di RSJ Grhasia tetap terjamin.
"Karena pihak manejemen RS Jiwa Grhasia menjamin keselamatan pasien dan karyawan," tulis @merapi_news, mengutip klarifikasi dari RSJ Grhasia.
Baca Juga: Bulu dan Rumbai Diprediksi Akan Ngetren Lagi di 2020
"Demikian klarifikasi kami buat agar tidak terjadi salah paham/pengertian yang dapat meresahkan masyarakat dan keluarga pasien yang kami rawat," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya
-
Kecelakaan Maut di Gamping, Pengendara Motor Tewas di Tempat Usai Hantam Truk