SuaraJogja.id - Agung Budi Wibowo (18) sedang menjadi sorotan. Nama lulusan SMK asal Purworejo ini dikenal karena egg filling robot, alat yang ia ciptakan untuk membantu sang ibu berkeliling menjual telur dadar. Namun rupanya, Agung juga memiliki karya selain egg filling robot, yaitu smart garden.
Agung membeberkan sejak kelas 1 SMK, dia mulai belajar untuk memahami berbagai alat yang berhubungan dengan robot. Menginjak kelas 3 SMK, dirinya sudah membuat alat yang digunakan untuk membantu orang menyiram tanaman.
"Saat kelas 3 SMK itu saya membuat alat yang diberi nama smart garden. Jadi alat tersebut bisa menyiram tanaman secara otomatis. Alat itu bekerja dengan tiga sensor, antara lain sensor waktu, kelembapan tanah, dan sensor suhu. Sekarang [smart garden] digunakan sekolah saya," jelas Agung kala ditemui SuaraJogja.id di kediamannya di Dusun Karangtengah, Kelurahan Kledung Karangdalem, Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo, Selasa (18/2/2020).
Tak hanya dimanfaatkan untuk sekolah, Agung mengaku karya ciptaannya itu juga diikutkan untuk lomba di tingkat provinsi Jawa Tengah. Hasilnya, Agung menjadi juara pertama dengan hadiah uang yang cukup banyak.
Baca Juga: Nino Fernandez Kenang Pertemuan Pertamanya dengan Ashraf Sinclair
Untuk membuat robot-robot ciptaannya, termasuk egg filling, Agung mengaku terinspirasi dari Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) sebelum terjun ke dunia robotik.
"Sebelumnya saya belum mengerti apa itu robot dan program-program penggerak lain. Karena saat itu melintas di jalan dan melihat lampu merah, saya penasaran kenapa lampu tersebut bisa berubah-ubah warna tanpa disentuh manusia. Artinya kan ada sensor yang menggerakkan untuk berubah. Nah dari situ saya tertarik untuk membuat robot dan belajar soal programer," terang anak bungsu dari dua bersaudara ini.
Egg filling robot itu dibuat Agung untuk ibunya, Praptining Utami (55), yang biasa berjualan telur dadar keliling.
"Ibu saya memiliki gangguan mata yang menyebabkan kesulitan melihat. Parahnya, saat membuat makanan itu dia harus mendekat ke loyang yang dekat dengan minyak panas. Saya khawatir jika nanti minyak mengenai muka dia. Akhirnya saya buat alat penuang telur otomatis," aku Agung.
Alat tersebut sangat membantu sang ibu berjualan. Di samping tak perlu mendekatkan kepalanya ke atas loyang, pendapatannya juga meningkat.
Baca Juga: Incar Nenek-nenek Pulang Kondangan, Penjambret di Tanjungpinang Dibekuk
"Saya biasa berjualan di sekolah-sekolah yang dekat dengan rumah, kadang di SDN Karang Dalem, SD MI kadang juga di SD Sucen 3. Setelah ada alat itu, memang menambah penghasilan," terang Praptining Utami saat didatangi ke lokasi berjualannya di SDN Karangdalem.
Berita Terkait
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Kawasaki Kenalkan Robot Kuda CORLEO 150 cc: Bakal Jadi Kendaraan Masa Depan?
-
Ulasan Film Robot 'The Electric State', Modal Legit Eksekusi Sulit!
-
Terinspirasi Otak Manusia, Nvidia Ciptakan GR00T N1: Robot Humanoid dengan "Berpikir Cepat & Lambat"
-
Buku The Wild Robot: Bagaimana Teknologi dan Alam Bisa Saling Berdampingan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Guru Besar UGM Terlibat Kasus Kekerasan Seksual: Korban Pilih Damai, Ini Alasannya
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM