SuaraJogja.id - Sering dikeluhkan sejumlah pengguna jalan, penggunaan lampu sorot putih pada kendaraan kini mendapat komentar dari psikolog Alissa Wahid. Putri pertama Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) ini menyampaikan kritik untuk penggunaan lampu tersebut di Twitter pada Sabtu (7/3/2020).
Alissa Wahid membagikan foto penampakan lampu tersebut dari kaca depan mobil yang ia tumpangi. Di fotonya itu terlihat cahaya putih yang menyilaukan dari mobil yang berada di depan mobilnya.
Menurut keterangan Alissa Wahid, lampu itu terpasang di mobil jeep Rubicon yang melaju sebelum mobilnya. Ia mengungkapkan, dirinya mendapati mobil tersebut saat melintas di Jalan Palagan Tentara Pelajar Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta.
Ia lantas mengeluhkan daya pancar dari lampu mobil itu. Sebab, cahaya lampu tersebut menyilaukan dan bisa membahayakan pengguna jalan lainnya.
Baca Juga: Jelang Lahiran, Chacha Frederica Malah Jualan Bubur
"Di Jalan Palagan Yogya, ada mobil Jeep Rubicon warna putih yang pasang lampu sorot seperti ini di badan belakang, membuat kami di mobil belakangnya silau. Ini membahayakan pengguna jalan. Don't do this, tweeps," tulis akun remis @AlissaWahid.
Banyak warganet yang kemudian menyatakan sependapat dengan alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta tersebut. Mereka mengaku pernah mengalami kejadian serupa dan kesal karenanya.
"Motor-motor lampu setopnya juga banyak yang diganti lampu putih seperti lampu utama depan dan disetel mendongak. Yang di belakangnya mata jadi perih. Harus kucek-kucek mata, mentolo tak tubruk [rasanya ingin saya tabrak]," keluh seorang warganet.
"Tadi juga ada di pasar Sleman Pajero putih, tapi di depan lampunya, kayak buat nyari orang hilang di hutan, silau banget, bikin pusing," tambah yang lain.
"Banyak yang beginian di jalanan. Mulai dari tail lamp yang terang benget, lampu depan yang nyorot ke atas, sampai lampu yang kayak Rubicon itu. Mengganggu tapi enggak ditertibkan," ungkap yang lain.
Baca Juga: Sering Unggah Foto Seksi, Selebgram Ini Bisa Raup Rp 960 Juta Per Tahun
Di cuitan berikutnya, Alissa Wahid menyatakan, dirinya berharap, polisi mulai bertindak menangani para pengendara yang menggunakan lampu yang menyilaukan seperti pengendara Rubico di Jalan Palagan Terntara Pelajar itu.
Berita Terkait
-
Ini Sejumlah Bahaya yang Mengintai Jika Lakukan Modifikasi Lampu Mobil
-
Lampu Mobil Berembun? Begini Cara Menghilangkannya
-
Sambut Hangat Kunjungan Paus Fransiskus, Gusdurian: Momentum Kuatkan Perdamaian dan Toleransi
-
Kontes Modifikasi Lampu Mobil Terangi Kota Samarinda
-
Alissa Wahid Dinilai Cocok Jadi Pimpinan KPK, Yenny Wahid: Kayaknya Nggak Nyalon Ya
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Cermati Dominasi KIM Plus di Pilkada 2024, Sudirman Said: Konsekuensi Pilpres Kemarin
-
Menang Hasil Quick Count Pilkada Gunungkidul, Pendukung Endah-Joko Cukur Gundul
-
Tanggapi Rencana Kepindahan Mary Jane, Jusuf Kalla Sebut Bisa Kurangi Beban Indonesia
-
Pasca Pilkada 2024, Jusuf Kalla sebut Minimnya Konflik Bukti Demokrasi di Indonesia telah Dewasa
-
Pilkada di DIY Lancar, Tapi Sleman Diwarnai Bagi-Bagi Uang Saat Pencoblosan