SuaraJogja.id - Semakin meluasnya wabah virus corona di Indonesia membuat banyak kalangan kelimpungan karena meruntuhkan ekonomi dan kebutuhan kesehatan.
Tidak hanya pemerintah pusat, pemerintah daerah masing-masing juga sudah menyiapkan berbagai strategi agar masyarakat tetap tenang dan wabah corona dapat terlewati tanpa menambah korban meninggal lebih banyak lagi.
Meski pemerintah sudah menyiapkan strategiy masing-masing, masyarakat wajib tetap waspada dan melakukan upaya terbaik agar mencegah penyebaran virus corona tidak semakin meluas. Hal-hal sederhana seperti mencuci tangan dengan sabun, mengkarantina diri sendiri selama 14 hari apabila menemukan gejala dan menggunakan masker saat beraktivitas di luar ruangan mestinya dilakukan agar kita bisa melewati mas pandemi ini dengan selamat.
Semangat tetap berpikir positif juga harus dipertahankan di tengah wabah corona. Karena dengan berpikir positif, otomatis juga memperkuat sistem imun dalam tubuh.
Baca Juga: Alhamdulillah Kabar Baik, 23 Medis DKI Jakarta Positif Corona Sembuh
Disampaikan oleh Dr Elise Kalokerinos, peneliti dari Queensland University dilansir dari UQ News The University of Queensland menjelaskan, orang yang fokus berpikiran positif lebih mampu mengatasi keadaan stres dalam dirinya.
Orang dengan pikiran positif dapat mempertahankan pikiran positifnya secara jangka panjang dalam kehidupannya dan berinteraksi sosial yang positif. Hal ini bermanfaat dalam membentuk kekebalan tubuhnya.
Mungkin pesan ini pulalah yang ingin disampaikan oleh pengamen yang belum lama ini videonya diunggah oleh akun twitter @wahyuhidayat987.
"Mars Virus Corona. Mas e kreatif. Ayo viralkan. Semoga Indonesia sehat selawase. Aminn," ujar @wahyuhidayat987.
"Ono virus corona asal Wuhan, Ya Allah golek duwit kangelan. Tanggaku lunngo-lungo dho maskeran, sing irunge pesek ambekan dho kangelan, goro-goro virus asale di Wuhan, Ya Allah gusti ngerine ora karuan. Tak dungakne mugo-mugo aman, Indonesia sehat kuwarasan, virus corona cepet ilang, golek rejeki, ibadah ben gampang. Ayo kancaku, iki aku ngelikake, ojo adoh-adoh dolane, metu-metu maskeran tuthuke, sing penting sehat awake," nyanyian pengamen dalam video tersebut.
Baca Juga: Skuat Persebaya Gelar Latihan Online, Gimana Caranya?
Aksi pengamen tersebut sontak memancing reaksi beragam dari warganet twitter. Dari unggahan video yang diunggah ulang oleh @merapi_news tersebut telah disaksikan ribuan warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
Terkini
-
Cakupan Kepemilikan Dokumen Kependudukan Bantul Capai Target Nasional
-
Pertama di Indonesia, Wamenkop Resmikan Koperasi Merah Putih Gapoktan Sidomulyo di Sleman
-
Ekonom UGM Soroti Isu Sri Mulyani Mundur, IHSG Bakal Memerah dan Sentimen Pasar Negatif
-
Nekat, Perempuan Asal Gunungkidul Ajak Suami Curi Motor dan Uang di Bekas Tempat Kerjanya
-
Sufmi Dasco Tepis Isu Reshuffle Usai Sri Mulyani Temui Presiden Prabowo