SuaraJogja.id - Semenjak kemunculan klaster Indogrosir, akun Twitter milik Bupati Sleman, Sri Purnomo banjir pertanyaan dari para netizen.
Ya, munculnya kasus tiga karyawan Indogrosir yang positif Covid-19, menjadikan Indogrosir jadi klaster baru penyebaran Covid-19 setelah klaster Jamaah Tablig Jakarta dan Gowa, serta klaster GPIB.
Merespon adanya klaster baru tersebut pemkab Sleman bergegas melakukan tracing dan bersiap untuk menggelar rapid test guna memetakan penyebaran Covid-19 yang bermula di Indogrosir.
Kabar adanya klaster baru tersebut pun tak pelak membuat sebagian warga yang tinggal di Sleman cemas. Tak sedikit diantaranya yang kemudian meminta update informasi lewat Twitter pribadi Bupati Sleman, Sri Purnomo.
Yang menarik dari sekian pertanyaan yang ditujukan untuk Sri Purnomo, terdapat satu pertanyaan dari netizen yang dijawab menggelitik oleh Bupati Sleman tersebut.
"Pak mohon dijawab pak," tulis akun @dek_ffa.
Dengan santai Sri Purnomo pun memberi jawaban kocak.
"Saya jawab yang lain dulu ya, gantian. Kalo saya jawab twitmu terus nanti pacarmu cemburu," balasnya.
Kicauan itupun membuat netizen lainnya turut berkomentar.
Baca Juga: 1500 Pengunjung Indogrosir Sleman Akan Dites Kesehatan, Begini Caranya
"Bupatiku ndagel," kata @tyakk20.
"Pak Sri iso guyon juga top pak, semangat menangani Covid. Sehat selalu bupatiku," kata @hermawanto92.
"Bupati? wkwkwkk," kata @HerjunMiko.
"Wkwkwkwkk, bapak jawabannya macem guyonan di grup whatsapp bapak-bapak," kata @ellyaqul.
"Ngga punya pacar we pak," kicau @sharnoe9418.
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi
-
Tragis! Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Monjali Sleman, Dua Orang Tewas
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel