SuaraJogja.id - Warga Gunungkidul digegerkan oleh penemuan mayat tanpa kepala di Pantai Watu Kodok, Kemadang, Tanjungsari, Gunungkidul. Kini, setelah melakukan penyelidikan, pihak berwenang telah mengungkap identitas korban.
Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II DIY Marjono memastikan bahwa jasad tanpa kepala itu adalah korban kecelakaan laut di salah satu pantai di Pacitan, Jawa Timur. Kepastian ini mengacu dari hasil pemeriksanaan medis petugas di RSUD Wonosari.
“Korban atas nama Oktiano Putra Ramadhan. Keluarga juga sudah ke RSUD untuk mengambil jenazah,” kata Marjono kepada wartawan, Jumat (12/6/2020).
Menurut dia, seperti dilaporkan HarianJogja.com -- jaringan SuaraJogja.id, sejak awal tim SAR sudah menduga, jasad yang ditemukan merupakan korban laka asal Pacitan yang hilang empat hari lalu.
“Pada saat hilang, kami mendapatkan informasi dari relawan SAR Trenggalek berkaitan dengan laka laut di Pacitan. Ada dua korban dan satu belum ditemukan. Jadi, saat menemukan mayat itu, kami langsung melakukan koordinasi,” katanya.
Marjono mengungkapkan, hanya bagian tengkorak dari jasad itu yang hilang. Bagian kulit masih menempel di badan.
Menurut dia, terlepasnya tengkorak dari tubuh karena benturan saat berada di laut. Terlebih lagi, struktur tulang jasad tersebut juga masih muda, sehingga saat terjadi benturan jadi terlepas.
“Ada juga yang dimakan tretep [sejenis kuman yang memakan bangkai], sehingga ada robekan dan membuat tengkorak terlepas,” jelasnya.
Hal tak jauh berbeda diungkapkan oleh Kapolsek Tanjungsari AKP Satpo Sudaryanto. Menurut dia, kepastian jasad korban laka harus melalui pemeriksaan medis.
Baca Juga: Viral Iklan Biro Jodoh Lawas, Warganet Penasaran Peran Wanita Bernama Rina
“Semua kami serahkan ke RSUD,” kata dia.
Diberitakan SuaraJogja.id sebelumnya, warga di seputaran Pantai Watu Kodok, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Gunungkidul geger. Jumat (12/6/2020), sesosok mayat tanpa kepala ditemukan terdampar di pinggir pantai tersebut.
Mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut kali pertama ditemukan oleh warga yang sedang berjalan-jalan di pantai tersebut sekitar pukul 07.00 WIB.
Berita Terkait
-
Kondisi Terjerat Tali, Bayi Tewas Mengenaskan di Kantong Plastik
-
Mayat Tanpa Kepala Gegerkan Warga Pesisir Pantai Watu Kodok Gunungkidul
-
Pergi ke Kebun Tak Pulang-pulang, Mbah Roso Ditemukan Meninggal
-
Penemuan Mayat di Maguwoharjo, Korban Sempat Lakukan Perjalanan ke Semarang
-
Penemuan Mayat di Indekos Maguwoharjo, Korban Dikenal Tertutup
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Perusahaan Skincare Resmikan Klinik Baru di Yogyakarta, Siap Bangun Pabrik pada Tahun Depan
-
DANA Kaget Spesial Warga Jogja: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Sikat Linknya!
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi