SuaraJogja.id - Belum lama viral karena menyebut bahwa lagu berjudul 'Balonku' dan 'Naik-Naik ke Puncak Gunung' mengajarkan anak-anak membenci Islam, Ustadz Zainal Abidin kembali ramai dibicarakan warganet setelah video dirinya yang lain diviralkan di Twitter.
Dalam sebuah video ceramah tersebut, Ustadz Zainal Abidin membahas terkait hukum pernikahan. Dalam potongan video tersebut ia menyebut bahwa laki-laki yang menikahi satu wanita adalah laki-laki yang ketakutan.
"Asal menikah itu adalah poligami, antum lihat firman Allah fainkihuu maa thaaba lakum mina annisaa'i matsnaa (potongan Surah An-Nisa ayat 3). Gak ada wahid, jadi asal nikah itu dua kalo bisa toga kalo bisa empat. Fa'in khiftum allaa ta’diluu, kalau kamu takut tidak bisa berbuat adil, wa wakhiidatan," ujarnya dalam potongan video yang diunggah akun Twitter @narkosun.
Tidak hanya itu, dalam lanjutan video tersebut ia juga menyebut bahwa suami dengan istri satu adalah suami yang penakut alias takut dengan istrinya.
"Jadi nikah satu (istri) itu nikah ketakutan. Ini Nash, lhoh ana gak ngada-ada ini nash-nya begitu kan, makanya laki-laki yang istrinya satu itu klub taqwa, takut istri tua," ujarnya lagi.
Pengunggah video tersebut juga mempertanyakan cara menghukumi dari ustadz Zainal Abidin. Sebelumnya, Ustadz Zainal Abidin sempat dikritik lantaran menyebut lagu 'Balonku' dan 'Naik-Naik ke Puncak Gunung' memiliki ajakan untuk membenci Islam.
"Hukum asal menikah adalah poligami???? Hukum dari mana pak..pak. Balonku ada 5 kemarin sudah minta maaf dan mengaku khilaf. Ini bikin statement nyeleneh lagi," ujar pengunggah.
Warganet yang memenuhi komentar juga turut mempertanyakan ustadz yang dengan mudah memberikan pernyataan padahal belum tentu pernyataannya tersebut sesuai dengan tafsir Alquran.
Baca Juga: Final Coppa Italia Napoli vs Juventus: Asa Sarri di Tengah Omongan Miring
Berita Terkait
-
Ceramah Lagu Balonku Ajak Benci Islam, Ustaz Zainal Minta Videonya Dihapus
-
Sebut Lagu Balonku Ajarkan Benci Islam, Ustaz Zainal Ngaku Khilaf
-
Bilang Lagu Balonku Anti Islam, Ustaz Zainal: Kenapa Hijau yang Meletus?
-
Beredar Ceramah Ustaz Sebut Lagu 'Balonku' Ajarkan Anak Benci Islam
-
Ustaz Malaysia Sebut Lathi Challenge Undang Setan, Reza Arap Minta Bukti
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan