Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Minggu, 21 Juni 2020 | 14:43 WIB
Menu bakso tengkleng ala pakde wonogiri, Minggu (21/6/2020). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]
Menu bakso tengkleng ala pakde wonogiri, Minggu (21/6/2020). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

Selain kedua menu gabungan tadi yang kini menjadi salah satu unggulan terbaru di kedai ini masih ada menu lain yang tak kalah memikat. Untuk pelanggan yang hobi menikmati makanan pedas bisa mencoba bakso gunung merapi dan gunung merbabu, ada juga bakso telur dan bakso jumbo hingga mie ayam.

"Pelanggan tetap wajib mematuhi protokol kesehatan, seperti wajib mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk ke kedai," imbuhnya.

Salah satu pelanggan yang datang menikmati nikmatnya bakso tengkleng, Sumirah mengaku baru pertama kali mencoba menu bakso seperti ini. Ia mengatakan mengetahui kedai ini dari seorang temannya.

"Baksonya enak gurih, tengklengnya empuk, bumbunya meresap sampai ke dalam. Harganya juga standar tidak kemahalan," ujar Sumirah.

Baca Juga: Sarah Azhari Sebal Foto Seksinya Tersebar dan 4 Berita Viral Jogja Lainnya

Sumirah tidak menutup kemungkinan akan mencoba menu lain. Ia juga tidak lupa mengapresiasi inovasi yang disajikan oleh Kedai Bakso Pakde Wonogiri tersebut.

Load More