SuaraJogja.id - Putra Amien Rais yakni Mumtaz Rais memutuskan mundur dari pencalonan di ajang Pilkada Sleman 2020. Lewat akun sosial medianya, kandidat calon bupati dari PAN tersebut berulang kali menyebut soal reshuffle seusai dikabarkan mundur.
Ya, seperti dipantau dari akun Instagramnya, Jumat (3/7/2020) di unggahan terakhirnya, Mumtaz tak banyak memberi komentar soal mundurnya dari pertarungan Pilkada di Sleman. Meski begitu dari sekian komentar yang mempertanyakan sikapnya untuk mundur itu, Mumtaz menjawabnya dengan singkat bahwa untuk persiapan reshuffle.
"Persiapan reshuffle, kawan...," tulis putra ketiga Amien Rais itu berulang kali menjawab pertanyaan dari para netizen.
Nama Mumtaz Rais memang dikabarkan jadi salah satu nama yang disodorkan untuk masuk ke pemerintahan jika memang Presiden Jokowi menghendaki reshuffle.
Baca Juga: Jelang Idul Adha 2020, Permintaan Hewan Kurban di Sleman Menurun Drastis
Hal tersebut setidaknya dinyatakan oleh Wakil Bendahara Umum PAN, Rizki Aljupri yang sebelumnya menyebut bahwa ada beberapa nama dari kader PAN yang disiapkan jika diminta untuk membantu pemerintahan Presiden Jokowi. Nama-nama tersebut adalah Soetrisno Bachir, Eddy Soeparno, Teguh Juwarno, dan Mumtaz Rais.
Meski begitu, apa yang disampaikan Rizki tersebut masih belum menjadi sikap resmi dari partai berlambang matahari tersebut.
Sebab, PAN masih menunggu arahan dari Ketua Umumnya yakni Zulkifli Hasan terkait pengajuan nama kader untuk mengisi jabatan publik.
Di sisi lain, kabar soal masuknya nama anak Amien Rais dalam bursa calon menteri dalam kabinet Jokowi, mendapat sindiran dari politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Muannas Alaidid. Ia menilai bahwa pengajuan Mumtaz Rais oleh PAN merupakan aksi barisan sakit hati.
"Bukti sebagian besar orang hari ini sakit hati karena tidak lagi kebagian kekuasaan," demikian pernyataan tertulis dari Muannas Alaidid yang dikutip Suara.com dari media sosialnya.
Baca Juga: Gasak Motor di 35 TKP Sleman, Sindikat Pencuri Motor Dibekuk Polisi
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
Terkini
-
TKP ABA Mulai Dipasang Pagar, Jukir dan Pedagang Masih Beraktivitas
-
Produksi Garmen yang Kebakaran Mandeg, Pabrik Milik BUMN Ini Siap Tampung Produksi Sementara
-
Wacana Buku Cetak di Sekolah Rakyat Jadi Penyelamat, Industri Percetakan Dapat Angin Segar
-
DANA Kaget untuk Warga Jogja: Klik Link, Langsung Cuan di Sini
-
Dari Gudeg hingga Inovasi, Yogyakarta Gelar Pameran Makanan Minuman Bertaraf Internasional