SuaraJogja.id - Polisi masih menunggu hasil visum untuk mengetahui penyebab meninggalnya bayi lelaki yang ditemukan tewas di dalam lemari kamar indekos di Kota Tanjungpinang.
Bayi malang itu itu ditemukan warga di dalam lemari kamar indekos di Gang Putri Delima III, RT 1 RW 4, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur pada Senin, (6/7/2020) sekitar pukul 18.00 WIB kemarin.
Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Firuddin mengaku belum bisa menyimpulkan penyebab kematian bayi tersebut karea masih menunggul hasi pemeriksaan forensik dari rumah sakit.
"Belum bisa kami simpulkan, karena hasil visum belum keluar," kata seperti dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (8/7/2020).
Selain menunggu hasil visum, polisi juga akan menggali keterangan wanita berinisial LS yang diduga sebagai ibu dari bayi tewas itu. Menurutnya, pemeriksaan itu baru akan dilakukan saat LS sudah sembuh.
Diketahui, mayat bayi laki-laki itu ditemukan warga di dalam lemari kamar kos saat menolong LS saat sakit.
"Untuk ibunya masih di rumah sakit dalam keadaan stabil, kalau sudah sehat nanti baru kita minta keterangannya," kata dia.
Polisi sejauh ini juga belum bisa memastikan apakah bayi itu tewas setelah dilahirkan. Terlebih, sebagaia warga yang tinggal di kos tersebut tak mengetahui LS sudah berbadan dua alias hamil.
"Apakah baru melahirkan, nah itu menunggu hasil visum, menurut keterangan warga bahwa LS tinggal sendirian," ujarnya.
Baca Juga: Mayat Bayi di Lemari Anak Kos, Kondisi LS Hamil Tak Diketahui Tetangga
Berita Terkait
-
Misteri 2 Orang Asing di Kuburan Lubang Buaya, Jasad Bayi Ditemukan Terbungkus Karung di Cipayung
-
Geger Temuan Mayat Bayi di Bogor, Dibuang ke Teras Rumah Warga Pakai Kantong Kresek
-
Nahas! Balita 3 Tahun Tewas Tenggelam saat Main di RPTRA Jakut, Mayatnya Ditemukan Ngambang di Kali
-
Diduga Dibuang Ortunya usai Lahir, Mayat Bayi Masih Menempel Ari-ari Ditemukan di Kali Tanjungan Penjaringan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya
-
Kecelakaan Maut di Gamping, Pengendara Motor Tewas di Tempat Usai Hantam Truk