Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Silfa Humairah Utami
Jum'at, 10 Juli 2020 | 07:51 WIB
Suasana di Pondok Bambu Rangdo yang menawarkan sensasi ala Hawaii di pesisir Pantai Parangtritis. [@rangdopondokbambu / Instagram]

SuaraJogja.id - Buat kamu yang masih mimpi pengen liburan ke Hawaii tapi urung tersampaikan, ngga perlu khawatir. Sebab, cukup di Pantai Parangtritis, Bantul aja kamu bisa merasakan sensasi mirip di destinasi pantai tersohor itu.

Ya, di kawasan Pantai Parangtritis saat ini ada spot baru yang tengah hits, namanya Pondok Bambu Rangdo. Spot yang terletak di wilayah Bantul ini disebut serupa dengan suasana di Hawaii.

Disamping sebagai tempat penginapan, yang jadi buah bibir dari Pondok Bambu Rangdo yakni suguhan pemandangan yang Instagramable dengan pohon kelapa yang menjulang tinggi di sekitar rumah-rumah bambu nan ikonik.  

Berlokasi di pantai Parangtritis yang terkenal dengan keindahan alamnya, lokasi Pondok Bambu Rangdo tepat berada di depan bibir pantai. Sensasi syahdunya dijamin bikin kamu betah dan mager deh. 

Baca Juga: Pulang dari Surabaya, 1 Pasien Covid-19 di Bantul Meninggal Dunia

Pondok Bambu ini jika dilihat dari tampilan luar dan desainnya sih tampak sederhana. Namun di sekelilingnya terdapat pohon-pohon kelapa menjulang tinggi di tiap sudut, rerumputan hijau dan bebatuan besar yang membuatnya menjadi spot yang Instagramable.

Hasil foto-foto di tempat ini banyak banget yang diunggah di media sosial, dan memang tampak kece bak di Hawaii. Bikin makin penasaran, lokasi ini kini selalu ramai saat hari libur.

Pondok Bambu. (Instagram/ @_meizda)

Harga tiket masuk ke tempat ini cuma Rp 5.000 per orang. Bila kamu tertarik untuk menginap di villa ini, maka dikenai biaya menginap sesuai harga yang ditentukan.

Load More