SuaraJogja.id - Aktris FTV Hana Hanifah beberapa pekan lalu membuat heboh dunia hiburan. Dara cantik ini dikabarkan tersangkut dugaan praktik prostitusi online.
Dalam sebuah penggrebekan yang dilakukan polisi di sebuah hotel di daerah Medan, aktris yang kerap mengumbar keseksiannya itu tepergok tengah bersama seorang laki-laki dalam kondisi tanpa busana.
Dalam prosesnya, lantaran tak terbukti melakukan praktik prostitusi online, Hana Hanifah kemudian dilepaskan.
Belakangan, aktris berusia 23 tahun itu memberikan klarifikasi terkait tarif Rp20 juta yang viral di media sosial.
Lewat channel You Tube miliknya, Hana menegaskan bahwa nominal tersebut tidak ada.
"Aku klarifikasi untuk nominal tidak ada," kata dia dalam siaran yang ditayangkan di saluran YouTubenya.
Dalam video berdurasi sekira enam menit itu, Hana juga menyampaikan kronologis penangkapan dia di sebuah hotel di Medan terkait dugaan kasus prostitusi online pada Minggu (12/7/2020).
"Hana pergi ke Medan tanpa sepengetahuan manajer atau keluarga. Di luar dugaan Hana, Hana diamankan oleh Polrestabes Medan yang dikaitkan dengan prostitusi online," kata dia.
Hana lantas mengaku dibawa ke Polrestabes Medan untuk dimintai keterangan oleh penyidik selama satu kali 24 jam.
Baca Juga: Jaga Ekosistem Alam, Perajin Batik di Kulon Progo Diimbau Olah Limbah
"Polisi menilai hanya saksi saja sampai release," kata dara yang dikaitkan tengah berpacaran dengan Kris Hatta.
Hana lalu bersiap pulang ke Jakarta bersama kuasa hukumnya, Machi Achmad, dan perwakilan keluarga. Dia juga menceritakan bahwa dia tak begitu mengenal dekat sosok J dan R yang kata dia adalah fotografer dan asisten.
"Itu first time aku kerja bareng mereka, manajer enggak ada sangkut pautnya dengan kerjaan Hana di Medan," ungkapnya.
Terkait kabar bahwa dia sempat bermalam dengan selebritas Kriss Hatta yang disebut sebagai kekasihnya, Hanna menampiknya.
"Aku memang bertemu dia sampai larut malam tapi enggak sampai pagi dan itu ngomongin collabs YouTube," katanya.
Hana juga mengelak rumor memiliki hubungan asmara dengan Kriss Hatta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sah! YIA Resmi Jadi Embarkasi Haji Mulai 2026: Apa Dampaknya Bagi Jemaah dan Ekonomi Lokal?
-
Niat ke SPBU Berujung Maut, Pemotor 18 Tahun Tewas Tertabrak Bus di Temon Kulon Progo
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya