SuaraJogja.id - Sebuah ide gila dilakukan seorang pemilik rumah yang satu ini. Lantaran tak mampu pasang water heater, sang pemilik rumah memasang dispenser air di kamar mandi demi merasakan mandi air hangat.
Dipasang dibawah keran, penghuni rumah mendapatkan air hangat dengan memanfaatkan dispeser yang menyala.
Video sebuah rumah yang memasang dispeser di kamar mandi yang diunggah oleh akun @stywnyudha belakangan jadi perhatian di sosial media. Video berdurasi 34 detik itu berasal dari TikTok dengan nama pengguna Aldonat.
Sudah ditayangkan 24 ribu kali, dalam video itu pemilik rumah mengaku berniat menunjukkan keanehan di kediamannya. Yakni, penggunaan dispenser di kamar mandi untuk mendapatkan air hangat.
Baca Juga: Saking Cintanya pada Kamera, Pria Ini Bangun Rumah Berbentuk Tustel
Dalam tayangan tersebut juga ditunjukkan bagaimana cara kerja dispenser yang dipasang di bawah keran tersebut. Setelah keran dinyalakan, air langsung masuk ke dispenser. Untuk mendapatkan air panas, pemilik rumah membuka keran berwarna merah, sedangkan untuk air dingin keran berwarna biru.
Meskipun terlihat aneh, siapa sangka cara tersebut berhadil membantu penghunirumah mendapatka air hangat di dalam kamar mandi. Hampir seribu pengguna Twitter menekan tombol love dalam video tersebut. Sedangkan ratusan lainnya me-retweet.
"Di rumah aku dispenser ga kepake nya taro depan rumah trs dipasang galon juga buat org cuci tangan sebelum masuk rumah," tulis akun @cinamoy.
"Water heater made in +62 (Pemanas air buatan +62-red)," komentar akun @kier_beneath.
Beberapa arganet berkomentar dengan membagikan pengalamannya menggunakan dispenser. Ada juga yang mengaku ngeri melihat adanya barang elektronik terpasang di kamar mandi.
Baca Juga: Viral Rumah Pink di Tengah Kuburan, Publik: Futuristiknya Sampai Alam Baka
"Kreatif banget, entar tinggal nunggu korslet nya aja," tulis akun @Viodamanik_.
Sementara akun @hanimyusnia berkoemntar, "Lagi nyari kabel colokannya,".
"Apa tidak konslet," tulis akun @hipokrittt.
Berita Terkait
-
Ini Dia! Manfaat Mandi Air Hangat untuk Kesehatan Tubuh
-
Manfaat Mandi Air Hangat di Pagi dan Malam Hari: Lebih Sehat Mana?
-
Ada Rumah di Tengah Jalan Tembus Jalan Umum, Kok Bisa? Ini Penampakannya
-
Tak Perlu Konsumsi Obat, Ini 5 Cara Mudah untuk Redakan Sakit Kepala
-
Ini yang Perlu Orang Tua Perhatikan saat Memandikan Anak dengan Air Hangat Agar Terhindar dari Scalding, Apa itu?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
Terkini
-
Fadli Zon: Indonesia Tak Boleh Lengah Usai Reog, Kebaya, dan Kolintang Diakui UNESCO
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia